8 Tips Liburan Hemat Keluarga

Parenting / 21 November 2014

Kalangan Sendiri

8 Tips Liburan Hemat Keluarga

daniel.tanamal Official Writer
3330
<!--[if gte mso 9]><xml> </xml><![endif]-->

Family, liburan akhir tahun sudah ada didepan mata. Tentunya Kita semua menginginkan liburan yang berkualitas dan tak terlupakan bersama keluarga kan? Nah liburan pun perlu dikelola dengan perencanaan yang matang agar tidak menganggu suasana pas hari-H. Berikut adalah 8 tips liburan hemat untuk keluarga, dirilis oleh Parenting.

  1. Anggarkan dana transportasi yang cukup untuk liburan, mulai dari biaya keberangkatan hingga pulang. Besar kecilnya anggaran akan  tergantung dari pemilihan transportasi apa yang dipakai dan berapa jumlah orang yang akan ikut liburan.
  2. Sediakan juga dana konsumsi. Anda sebaiknya tidak tergantung pada suguhan makanan yang disediakan sanak saudara di kampung halaman, meski Anda mungkin menginap di rumah mereka. Alokasikan saja biaya makan Anda sekeluarga sehari tiga kali, dikali dengan jumlah hari yang dihabiskan di kampung halaman.
  3. Jika berencana menemui sanak saudara, Persiapkan hadiah uang bagi keponakan keponakan tersayang. Jumlahnya bisa disesuaikan dengan kemampuan dan sifatnya tidak wajib. Yang penting, Anda sudah menentukan jumlah uang yang Anda sisihkan, lalu kepada siapa saja Anda akan membagikannya.
  4. Siapkanlah dari rumah sebelum berangkat di dalam amplop yang sudah diberi nama, agar Anda tidak perlu repot membagikannya di sana.
  5. Anda mungkin tidak menganggarkan dana penginapan, karena biasa menginap di rumah orangtua atau sanak saudara. Nah, dana penginapan tersebut bisa digunakan untuk rekreasi, membeli oleh-oleh, atau memberi hadiah kepada orangtua atau saudara.
  6. Sedia payung sebelum hujan, karena kita tidak pernah tahu apa saja yang akan terjadi selama perjalanan liburan. Misalnya, mobil yang mogok di jalan, atau bahkan anggota keluarga yang jatuh sakit saat di perjalanan.
  7. Karena itu, sisakan sejumlah minimal 10% dari total anggaran mudik Anda untuk mengantisipasi pengeluaran tak terduga dalam perjalanan.
  8. Hindari penggunaan kartu kredit kecuali dalam keadaan terpaksa. Jika terpaksa menggunakannya untuk keperluan darurat dalam perjalanan saat liburan, pastikan Anda melunasi semuanya begitu tagihan datang pada bulan berikutnya.



Sumber : Parenting
Halaman :
1

Ikuti Kami