Bukan Tabloid Gelap, Obor Rakyat Hanya Kritisi Jokowi
Sumber: Kompas.com

Nasional / 14 June 2014

Kalangan Sendiri

Bukan Tabloid Gelap, Obor Rakyat Hanya Kritisi Jokowi

Theresia Karo Karo Official Writer
2995

Setyardi Budiono, Pemimpin Redaksi Tabloid Obor Rakyat akhirnya berbicara mengenai beredarnya tabloid yang disebut-sebut sebagai kampanye hitam terhadap pasangan capres dan cawapres Joko Widodo-Jusuf Kalla. Setyardi berbicara dalam acara dialog Polemik di Warung Daun Cikini, pada hari Sabtu (14/6). Dirinya menyatakan, bahwa pihaknya hanya berusaha mengkritisi pasangan Jokowi-JK, bukan untuk mendukung pasangan Prabowo-Hatta.

Pimred Obor Rakyat ini juga menekankan bahwa Obor rakyat bukan tabloid gelap. Menurut berita yang dilansir dari Kompas, Seyardi berkata, "kalau ini tabloid gelap, saya enggak akan cantumkan nama saya. Tapi di sini (tabloid), itu ada nama saya, itu bentuk pertanggung jawaban saya." Dia juga mengakui bahwa belum sempat mencantumkan identitas atau alamat kantor redaksi Obor Rakyat. Sehingga memungkinkan bagi masyarakat menilai tabloid ini sebagai bagian dari kampanye hitam.

Selain itu, salah satu jurnalis lain yang terlibat dalam tabloid ini adalah Darmawan Sepriyossa, Redaktur Inilah.com. Hal ini dikonformasi lewat situs medianya, yang menyatakan bahwa dirinya memang terlibat dalam tabloid Obor Rakyat. Pada awalnya ia hanya ingin memberi bantuan kepada temannya Setyardi Budiono. Darmawan menjadi penghubung antara pengamat politik dari UIN Jakarta Gun Gun Heryanto dengan Setyardi. Hal ini dilakukan karena dia tertarik dengan konsep media sebagai "anjing penjaga" seperti yang ditawarkan Setyardi. 

Produk Jurnalistik yang cenderung berat bukan hanya terjadi pada konten Tabloid Obor Rakyat. Sebelumnya, media televisi juga sempat diperingatkan Aliansi Jusnalistik Indonesia (AJI) mengenai kontennya yang mendukung salah satu pasangan capres dan cawapres. Pemihakan ini jelas terlihat dalam MetroTV dan TVone. Informasi yang disampaikan tidak lagi seimbang, media lebih diarahkan sebagai alat promosi.

 


Sumber : Kompas/Tribunnews.com by tk
Halaman :
1

Ikuti Kami