12 Years a Slave, Tapi Dia Berjuang Untuk Bebas
Sumber: 21cineplex.com

Film Review / 29 January 2014

Kalangan Sendiri

12 Years a Slave, Tapi Dia Berjuang Untuk Bebas

Lois Official Writer
4053

Film yang mengisahkan keberanian seorang pria untuk mendapatkan kebebasan ini didasarkan kepada kisah nyata. Film ini menjadi nominasi Golden Globe Award. Dia berjuang mati-matian untuk tetap hidup dan meraih kebebasan. Dengan latar belakang Amerika Serikat sesaat sebelum Perang Sipil, Solomon Northup (Chiwetel Ejiofor) diculik dan dijual sebagai budak.

Pria kulit hitam ini harus menghadapi kekejaman majikannya (Michael Fassbender), namun juga mendapatkan kebaikan hati yang tak terduga. Dalam 12 tahun hidupnya dalam sistem perbudakan, pertemuan Solomon dengan Bass (Brad Pitt) seorang pejuang anti perbudakan kemudian mengubah jalan hidupnya.

Tidak hanya untuk hidup saja, Solomon juga berjuang untuk mendapatkan kembali kehidupannya sebagai seorang manusia yang punya harga diri, yang punya hak kebebasan yang sama seperti manusia lainnya. Film yang berdurasi 134 menit ini berjudul 12 Years of Slave. Yang menarik dari film ini, Brad Pitt menjadi salah satu produsernya.

Perbudakan di jaman dulu memang dinilai sebagai sesuatu yang wajar dan sah-sah saja. Namun, perbudakan sama dengan merendahkan orang lain, menganggap mereka tidak berharga. Padahal kita semua berharga di mata Tuhan. Perbudakan sesungguhnya masih terjadi sampai sekarang. Kita sering diperbudak, baik oleh seseorang atau pun sesuatu. Maka dapatkan kembali kebebasan itu, berjuanglah untuk mendapatkannya.

 

Baca juga :

Prasangka Seorang Pelayan Raja

Langkah-Langkah Buat Bisnis Buku

Makanan yang Biasanya Ada Saat Imlek

Anak Telat Menikah, Bagaimana Menyikapinya?

Bisnis Imlek dengan Peluang Keuntungan Besar

Sumber : 21cineplex.com by lois ho/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami