4 Pemain Timnas U19 Dicoret Oleh Pelatih Indra Sjafri
Sumber: KOMPAS.com/Yatimul Ainun

Nasional / 28 December 2013

Kalangan Sendiri

4 Pemain Timnas U19 Dicoret Oleh Pelatih Indra Sjafri

Puji Astuti Official Writer
3931

Setelah menjalani pelatihan tahap pertama, skuad tim nasional usia 19 (Timnas u19) di Kota Batu, Malang, pelatih Indra Sjafri mulai mencoret empat orang pemain yang menurutnya tidak memenuhi kriteria yang dibutuhkan. Keempat orang yang harus pulang tersebut adalah Untung Wibowo, Terens Owang Puhari, Andi Prayoga dan Muchamad Junda Irawan.

"Alasannya karena empat kriteria utama kalah bersaing di empat aspek. Empat kriteria utama itu, skill, fisik prima, taktik di lapangan, dan mental," demekian jelas Indra Sjafri, Jumat (27/12).

"Pada Senin (30/12/2013) mendatang, kita akan mencoret tujuh pemain lagi sehingga, saat latihan di Batu berakhir, sudah ada 28 pemain yang akan dibawa ke pemusatan latihan tahap kedua di Yogyakarta selama delapan bulan," demikian tambahnya.

Dalam latihan tahap pertama di Batu, Malang ini menurut Indra bertujuan untuk meningkatkan kemampuan fisik pemain. Menurutnya, daya tahan anak-anak asuhnya sudah cukup baik saat ini. Latihan tahap pertama ini akan berlangsung hingga 7 Januari 2014, setelah itu ia akan membawa timnya ke Yogyakarta untuk proses pembentukan tim.

Ketatnya proses seleksi dan latihan yang dilakukan Indra Sjafri bertujuan untuk menghasilkan tim yang terbaik. Diharapkan timnas U19 pasca pemusatan latihan yang panjang ini benar-benar dapat mewujudkan harapan masyarakat Indonesi untuk berprestasi dan mengharumkan nama bangsa.

Baca juga artikel lainnya :

Sepak Terjang Timnas U19

1 Tahun Pemusatan Timnas U19 Butuh Dana 30 Miliar

Jokowi : Tak Mau Didenda 500 ribu, Angkot Jangan Ngetem Sembarangan

Tuhan Memulihkan Rumah Tangga Kami

Sumber : Kompas.com | Metrotvnews.com | Puji Astuti
Halaman :
1

Ikuti Kami