Kisah Jerry Lolowang yang Berjuang Lawan Kanker Testis
Sumber: (c) jerry lolowang

Nasional / 7 October 2013

Kalangan Sendiri

Kisah Jerry Lolowang yang Berjuang Lawan Kanker Testis

Lois Official Writer
6465

Mantan pemain basket Satya Wacana Metro LBC Bandung, Jerry Lolowong ini sedang berjuang melawan kanker yang dideritanya. Pada 3 September lalu, Jerry merasakan pusing yang tak tertahankan disertai keringat dingin, dia pun disarankan menjalani cek darah, foto thoraks, dan USG di RSUP dr Sardjito, Yogyakarta. Dari situ, dokter menyatakan ada tumor dalam testis kanan Jerry.

Pada 6 September, Jerry menjalani operasi di RS Kasih Ibu, Solo. Operasi berjalan lancar namun ternyata tumor yang dideritanya merupakan tumor ganas (kanker). Pada 19 September, Jerry kembali ke RSUP dr Sardjito untuk menjalani beberapa operasi pengecekan lainnya. Jerry dijadwalkan untuk melakukan kemoterapi demi pencegahan dan penghentian tumor.

Masukan dari pihak keluarga dan teman-teman membuat Jerry mengambil langkah lebih besar yaitu berangkat ke RS Lam Wah Ee, Penang, Malaysia. Hari ini, Senin (7/10) dia akan menjalani kemoterapi pertamanya di rumah sakit khusus kanker Mount Miriam, Penang, Malaysia.

Pada Minggu (6/10) dihubungi kompas.com, Jerry membagikan apa yang dia gumuli. "Dgr cerita dr pasien2 disini, mereka blg berat..sy jg gak bs menutupi, kemo pasti akan menguji mental..pikiran positif sy akn terus diuji.. Tp dilain pihak sy melihat bahwa kesehatan semakin dekat.

dr mata rohani, sy menyadari Tuhan sdg memproses sy.. sgl hal ini Tuhan ijinkan tjd, sampai segala kebanggaan badaniah sy jg di 'hancurkan' spy sy nantinya bnr2 pny motivasi yg lurus..mengandalkan Tuhan..

Saat ini tdk ada persiapan berarti, makan sy baik, istirahat cukup..persiapan baju aja krn akan menginap 4hr.. ujian sesungguhnya dtg, kemo hrs sy lalui.. Gimana saat nanti kemo smp sls sy tetep bs mempertahankan senyum ucapan syukur sy.."

Memang yang dialami Jerry tidak mudah namun dia tetap optimis dan berusaha semampunya. Begitu juga dalam kehidupan kita, seringkali tidak mudah namun harus tetap bertahan dan berjuang karena Tuhan tak pernah meninggalkan kita saat kita berada di kondisi paling bawah sekalipun.

 

Baca juga :

Ini Rahasianya Buat Nasi Pulen Tidak Cepat Basi dan Menguning

Arti Menghargai Pengorbanan Orang Lain

Mukjizat yang Kreatif Terjadi Saat Orangtua Dihormati

Pengorbanan yang Mampu Membuat Cinta Bertahan

3 Bahan Alami Ini Mampu Atasi Ketombe

Ternyata Ada Tingkatan Karir Juga Lho Untuk Pendeta

Thread Forum JC : Aksi Solidaritas (JCers Goes To Panti Rehab YBMI)

Sumber : kompas.com by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami