Besok PM Australia Tony Abbott Kunjungi Indonesia

Nasional / 29 September 2013

Kalangan Sendiri

Besok PM Australia Tony Abbott Kunjungi Indonesia

Yenny Kartika Official Writer
4107

Senin (30/9) besok Istana Negara akan kedatangan Perdana Menteri Australia yang baru, Tony Abbott. Kunjungan ini merupakan kunjungan luar negeri pertama Abbott semenjak dirinya dilantik pada 18 September 2013 lalu, menggantikan Kevin Rudd.

PM Abbott, yang didampingi istrinya, Margaret Aitken, serta delegasi, akan berada di Indonesia sampai 1 Oktober mendatang.

Melalui keterangan persnya, Staf Khusus Kepresidenan bidang Hubungan Internasional Teuku Faizasyah memaparkan sejumlah topik yang akan dibicarakan oleh PM Abbott dan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono.

“Dalam kesempatan pertemuan bilateral, Presiden RI dan PM Australia akan membahas isu-isu yang menjadi prioritas bersama sesuai dengan kerangka Kemitraan Komprehensif, di antaranya kerjasama ekonomi dan kerjasama sosial kebudayaan, termasuk people-to-people contacts,” kata Faizasyah di Jakarta, Jumat (27/9). Selain itu, kedua pemimpin akan membicarakan kerjasama di forum regional dan global, seperti di East Asia Summit, APEC, G20, dan PBB.

Faizasyah juga menambahkan, Australia dan Indonesia masih memiliki banyak celah untuk mengembangkan persahabatan dan kerjasama meskipun hubungan di antara keduanya berada di periode yang sangat baik.

"Ketetapan PM Abbottt untuk memulai masa pemerintahannya dengan melakukan lawatan ke Indonesia mencerminkan semangat untuk melanjutkan, dan bahkan memperkuat, kerjasama di antara kedua negara. Sesuatu ketetapan yang Indonesia apresiasi,” ungkap Faizasyah.

 

BACA JUGA:

Terperangkap dalam Kebohongan Iblis

Teroris Kenya Bunuh Sandera yang Tak Mampu Baca Al-quran

DailyDevotional Android App: Firman Tuhan Hadir di Genggaman Anda!

86% Air Suci di Tempat Ibadah Tercemari Kotoran Manusia

Prediksi dalam Cinta dan Pernikahan

Atasi Gatal di Kulit Kepala dengan Cara Ini

Dengan Kedelai, Wanita Menopause Bisa Tetap Ramping

Inilah Para Pencetus Kosakata Baru di Negeri Ini

Tipuan Si Ular Disaksikan Ratusan Ribu Anak dan Remaja!




Sumber : detikNews/AntaraNews/JaringNews/yk
Halaman :
1

Ikuti Kami