Glorious Ruins, Album Hillsong yang Tetap Berkualitas
Sumber: kalahari.com

Music Review / 5 September 2013

Kalangan Sendiri

Glorious Ruins, Album Hillsong yang Tetap Berkualitas

Budhi Marpaung Official Writer
5500

Produktivitas tidak mempengaruhi kualitas, inilah hal yang sepertinya hendak dibuktikan oleh tim pujian penyembahan asal Sidney, Australia, Hillsong. Belum lama mengeluarkan Cornerstone, pertengahan 2013 lalu Reuben Morgan cs telah merilis kembali sebuah album berjudul Glorious Ruins.

Walau proses pengerjaan album sekitar satu tahun tetapi yang seperti saya utarakan di awal pembukaan artikel saya, Hillsong sangat memperhatikan apa yang akan mereka perdengarkan ke orang-orang. Hasilnya, ini memang tidak mengecewakan bahkan lebih baik dari sebelumnya.

Setidaknya ada 5 lagu di Glorious Ruins yang menarik perhatian saya dibandingkan lainnya yakni ‘Christ is Enough’, ‘Man of Sorrows’, ‘We Glorify Your Name’,  ‘Glorious Ruins’, dan yang terakhir ‘Anchor’.

Secara singkat dan umum, alasan mengapa saya memberikan kredit lebih kepada kelima lagu yang saya sebutkan di atas karena saat saya mendengarkannya saya merasakan pesan yang disampaikan dari lagu-lagu tersebut begitu kuat dan menyentuh. Alasan lainnya tentu saja adalah arransemen dari lagu-lagu itu juga pastinya enak didengar.

Sebagai salah satu yang mengikuti karya-karya yang dikeluarkan oleh Hillsong dalam beberapa tahun terakhir, saya tidak kecewa dengan Glorious Reigns. Bahkan walau belum bisa dibilang sebagai yang paling terbaik, tetapi album ini sangat layak dimasukkan jadi salah satu produksi Hillsong yang bagus sepanjang sejarah mereka berkarya.

 

Album : Glorious Ruins

Artis : Hillsong

Rilis : 2013

Format : CD

Distributor di Indonesia : PT Inspirasi Utama (Insight Unlimited)

Track :

1. Always Will

2. You Never Fail

3. Christ is Enough

4. Where The Spirit of The Lord is

5. Glorious Ruins

6. Closer

7. God Who Saves

8. To Be Like You

9. Man of Sorrows

10. We Glorify Your Name

11. You Crown The Year (Psalm 65;11)

12. Anchor

 


<iframe width="560" height="315" src="//www.youtube.com/embed/_ZvcvjLTz58" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>

<iframe width="560" height="315" src="//www.youtube.com/embed/yg0ZQhKSSQY?list=PLuflUVIPszbRnbErUcFcV5ueV1W53j-Qh" frameborder="0" allowfullscreen></iframe>


Baca juga :

Zion, Album Teranyar Hillsong United yang Menakjubkan !

Melayani Tuhan Dari Berbagai Penjuru Dunia

Saat Aku Menundukkan Kepala

Robert Gilmour LeTourneau, Pengusaha yang Cinta Tuhan

4 Cara Alami Mengatasi Rambut Rontok

Thread Forum JC : Pria Lebih Suka Wanita Yang Bagaimana Sih?

Sumber : Jawaban.Com / bm
Halaman :
1

Ikuti Kami