Obama Titikkan Air Mata Tonton Film
Sumber: Merdeka.com

Nasional / 29 August 2013

Kalangan Sendiri

Obama Titikkan Air Mata Tonton Film "The Butler"

Lori Official Writer
3723

Presiden Amerika Serikat Barrack Obama akui sampai menitikkan air mata kala menonton film berjudul “The Butler”. Obama tak kuasa menahan air mata lataran film tersebut mengingatkannya akan pekerja Gedung Putih.

Film ini mengisahkan tentang kisah kehidupan Eugene Allen, seorang pria Amerika-Afrika yang bekerja selama 34 tahun di Gedung Putih. Ia bekerja sejak tahun 1945-1989, pada masa pemerintahan Presiden ke-33 AS, Harry Truman hingga Presiden ke-40 AS, Ronald Reagan.

Seperti yang ditulis di media pemberitaan Reuters, Rabu (28/8), Obama berkata, “Saya menonton 'The Butler' dan saya meneteskan air mata. Saya menagis tidak hanya memikirkan pelayan yang kerja di Gedung Putih, tapi seluruh generasi yang berbakat dan memiliki keterampilan. Dan karena Jim Crow, karena diskriminasi”.

Film yang dibintangi oleh Forest Whitaker dan Oprah Winfrey ini menekankan tentang kesetaraan atas pembayaran gaji antara pekerja kulit putih dan kulit hitam. Sehingga bagi Obama, film ini mendapat terobosan seperti dimasa Presiden Reagan perihal rasisme.

Presiden Amerika ke-44 ini juga merupakan presiden AS pertama keturunan Afrika-Amerika. Sehingga dirinya tampak memilik perasaan yang sama dengan sejumlah pekerja Gedung Putih. Film Butler bahkan dapat mengingatkan para pemimpin bangsa atas sikap diskriminasi yang masih tetap berlaku diberbagai belahan dunia.

 

 


Baca Juga Artikel Lainnya:

Saat Partai Politik Gandeng Figur Bersih Sebagai Kandidat Presiden

Pasangan Lansia Ini Setia Meninggal Bersama

Lurah Susan Akan Didemo, Polisi Siagakan 434 Personel

Tindak Tanduk Lurah Susan, Lurah yang Ditolak Warga

Ahok : Tidak Boleh Tentukan Nasib Pegawai karena Agama !

Sembuh Miom 6,9 cm Tanpa Operasi!

Sumber : Kompas.com | Jawaban.com | Lori
Halaman :
1

Ikuti Kami