Pilgub Sumut Berlangsung Hari ini, Semua Instansi Libur

Nasional / 7 March 2013

Kalangan Sendiri

Pilgub Sumut Berlangsung Hari ini, Semua Instansi Libur

eva Official Writer
2310

Hari ini pemerintah Provinsi Sumatera Utara menggelar pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur periode 2013-2018 (7/3).

Pemilihan ini secara resmi diikuti 5 pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, yaitu pasangan Gus Irawan Pasaribu-Soekirman (1), Effendi MS Simbolon-Jumiran Abdi (2), Chairuman Harahap-Fadly Nurzal (3), Amri Tambunan-RE Nainggolan (4), dan Gatot Pujo Nugroho – T Erry Nuradi (5).

Menurut Lembaga Survey Indonosia (LSI), cagub-cawagub no urut 5, Gatot – Tengku diprediksi unggul dalam pilkada periode ini yang mencapai 32,2% disusul oleh pasangan Irawan Pasaribu-Soekirman dengan 21% suara, Amri Tambunan-RE Nainggolan dengan 18,3% suara, Effendi Simbolon-Jumiran dengan 14% dan Chairuman – Fadly dengan 5,3% suara sedangkan jumlah masyarakat yang tidak memilih (golput) diprediksi mencapai 60%.

Pemerintah Sumut juga mengumumkan bahwa hari ini (7/3) adalah hari libur yang wajib diikuti oleh seluruh instansi, baik negeri maupun swasta. Sekretaris Daerah (Sekda) Sumut, H Nurdin Lubis mengatakan Senin kemarin bahwa tindakan ini merupakan tindak lanjut keputusan Menteri Dalam Negeri No 270-181 tahun 2013, tertanggal 13 Februari 2013. Bagi unit organisasi yang bertugas memberikan layanan langsung kepada masyarakat 24 jam, seperti Rumah Sakit dan Pemadam Kebakaran, agar mengatur pelaksanaan hari libur dengan shifting time.

Baca juga artikel lain:

Nicolas Maduro, Pengganti Sementara Hugo Chavez

Google, Facebook, dan Twitter Imbau Media Kristen Untuk Lebih Proaktif

Dewan Pers Bentuk Satgas Untuk Lindungi Wartawan

Polres Bandung Adakan Program Perampingan untuk Polisi Gendut

Yahudi Ekstrem Lakukan Price Tag Terhadap Kelompok Minoritas

Penjara Inggris Akan Berlakukan Larangan Merokok

 

 

Sumber : berbagai sumber/Eva
Halaman :
1

Ikuti Kami