Pemanah Korsel, Atlet Pertama Pemecah Rekor Dunia di Olimpiade London

Nasional / 29 July 2012

Kalangan Sendiri

Pemanah Korsel, Atlet Pertama Pemecah Rekor Dunia di Olimpiade London

Budhi Marpaung Official Writer
3968

Korea Selatan menjadi negara pertama yang telah memecahkan dua rekor dunia di Olimpiade London 2012. Pemanah putra mereka yang turun pada Jumat (27/7) lalu secara menakjubkan meraih hasil yang sangat memuaskan dan akhirnya menempatkan mereka di paling atas urutan klasemen sementara.

Im Dong-hyun, yang secara hukum merupakan tuna netra, memecahkan rekornya sendiri dengan 3 poin lebih tinggi (699) dari poin sebelumnya yang ia cetak di pertandingan 72-tembakan pada cabang panahan perorangan putra.

Dan rekor kedua dicetak Im Dong-hyun bersama rekan satu timnya di panahan beregu putra, Kim Bubmin dan Oh Jin-Hyek, mereka menorehkan nilai 2.087, yang menjadi rekor baru bagi tim Korea Selatan pada pertandingan 216 tembakan.

Untuk diketahui, rekor nilai dunia panahan beregu putra sebelumnya pada pertandingan 216 tembakan adalah 2.069.

Walau telah sukses memecahkan rekor dunia, Dong-hyun memilih tetap bersikap santai. Peraih medali emas Olimpiade Beijing 2008 dan Athena 2004 ini mengaku enggan terbawa euforia berlebihan atas hasilnya yang ditorehkannya tersebut.

Baca juga : 

Bukan Siapa-Siapa

Forum JC : Kopdar Photo Hunting

Kelompok Kristen Kecam Pernyataan Pernikahan Gay David Cameron

Sumber : espnstar.com, koran-jakarta.com / budhianto marpaung
Halaman :
1

Ikuti Kami