Perempat Final Euro 2012 : Prediksi Spanyol vs Perancis

Nasional / 23 June 2012

Kalangan Sendiri

Perempat Final Euro 2012 : Prediksi Spanyol vs Perancis

daniel.tanamal Official Writer
3055

Misi Spanyol untuk menciptakan hattrick juara (setelah Eropa 2006 dan Piala Dunia 2010) akan mendapat hambatan serius kala menghadapi Perancis di perempat final Euro 2012 di Stadion Donbass Arena – Donets'k Ukraina, Minggu dini hari (24/6) pukul 01.45 WIB. Perancis punya modal kuat untuk menghentikan La Furia Roja.

Meski kalah dari Swedia di laga akhir Grup D, Perancis tetap diperhitungkan dapat membuat kejutan dalam pertandingan nanti. Pasalnya barisan pemain Perancis punya kompetensi permainan yang kompetitif dengan pemain Spanyol. Kekurangannya hanya jam terbang bermain mereka yang kurang. Titk serangan mereka ada pada dua sayap Spartan berpengalaman Samir nasri dan Frank Ribery.

Sedangkan skuad Spanyol tangguh karena faktor dominasi pemain Real Madrid dan Barcelona yang telah mengakar kuat di timnas semenjak mereka merengkuh Piala Eropa 2006 dan Piala Dunia 2010. Matador punya tiga motor serangan yang saling padu mengunci permainan yaitu Andres Iniesta, Xavi dan David Silva.

Disamping kuatnya dua gelandang bertahan Xabi Alonso dan Sergio Busquets. Selain ketangguhan Kiper Iker Casillas, problem tim asuhan Vicente Del Bosque hanya ada pada lini penyerang yang kering gol. Harapan bergantung pada diri Fernando Torres yang sering terlambat panas. Pilihan pada Jesus Navas pun belum sepenuhnya teruji meski dirinya mencetak gol pada laga pamungkas kala menghadapi Kroasia.

Perancis harus mampu bermain seperti Kroasia yang berani bermain terbuka dan lebih banyak menguasai bola. Sedikit saja dominasi berpindah kepada Spanyol, kiper Hugo Lloris harus siap menghadapi badai serangan. Serangan balik Perancis begitu mematikan. Tidak terkawalnya striker tunggal Karim Benzema akan menghadirkan petaka bagi Spanyol.

Susunan Pemain:

Spanyol : Iker Casillas - Jordi Alba, Alvara Arbeloa, Sergio Ramos, Gerard Piqué - Xabi Alonso, David Silva, Xavi Hernández, Andrés Iniesta, Sergio Busquets - Fernando Torres

Perancis : Hugo Lloris - Mathieu Debuchy, Patrice Evra, Philippe Mexès, Anthony Réveillère - Yohan Cabaye, Florent Malouda, Samir Nasri, Marvin Martin, Franck Ribéry, Karim Benzema

 


Sumber : Jawaban.com - Daniel Tanamal
Halaman :
1

Ikuti Kami