Pemuda Rusia Gelar Puasa dan Marathon Doa

Internasional / 3 June 2012

Kalangan Sendiri

Pemuda Rusia Gelar Puasa dan Marathon Doa

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
3780

Jika masyarakat Amerika baru saja memperingati pengorbanan para pahlawan yang telah meninggal saat melindungi kebebasan bangsa, orang percaya Rusia mengamati korban pujian. Selama akhir pekan, pemuda dari Union of Evangelical Christians-Baptists (UECB) mengambil bagian dalam maraton doa dan puasa. Tujuan mereka adalah kebangkitan spiritual generasi muda Rusia.

Penyelenggara berharap acara ini akan memotivasi semua pemuda dan semua gereja untuk berdoa bagi iman mereka serta untuk jiwa-jiwa yang masih belum percaya. Lebih dari itu, pada momen ini mereka untuk pertama kali juga mengajak saudara-saudara seiman di Amerika utara untuk bergabung bersama mereka.

Gereja-gereja sangat antusias karena pemuda mereka tidak hanya ingin dilayani tapi juga memberikan diri mereka untuk melayani. Para pastor dan pemimpin pemuda melihat potensi besar para pemuda serta dampak pelayanan mereka dalam komunitas, terutama ketika mereka berdoa. Karena itu mereka berharap akan lebih banyak peserta yang ikut mendukung acara ini.

Asosiasi Injil Slavia membagikan isi undangan yang diterimanya melalui email dari UECB: "Kami mengundang Anda untuk bergabung dengan kami dalam doa syafaat tahun ini. Kami percaya Allah mendengar doa-doa anak-Nya dan akan menjawabnya. Kami berdoa karena kami merindukan kebangkitan rohani generasi muda Rusia, dan agar para pemuda Kristen memiliki iman serta semangat yang membara untuk Tuhan."

Doa adalah nafas iman. Selama masih ada orang percaya yang berdoa maka kekristenan akan makin bertumbuh. 

Sumber : charismanews/vina
Halaman :
1

Ikuti Kami