Malia Obama Selamat Dari Gempa 7,4 Skala Richter

Nasional / 22 March 2012

Kalangan Sendiri

Malia Obama Selamat Dari Gempa 7,4 Skala Richter

PrincessPina Cahyonoputri Official Writer
4078

Gempa bumi berkekuatan 7,4 skala Richter mengguncang Meksiko pada Selasa (20/3), ratusan gedung rusak, 11 orang luka-luka, namun beruntung tidak ada korban jiwa dalam bencana ini.  Menurut saksi mata, gedung-gedung tinggi bergoyang selama sedikitnya satu menit, para pekerja kantor yang panik pun langsung menyelamatkan diri.

Salah seorang saksi yang berada di tempat kejadian adalah putri sulung presiden Amerika, Barack Obama. Pada saat kejadian, Malia Obama sedang berlibur musim semi bersama teman-temannya di Meksiko. Namun juru bicara Gedung Putih memastikan bahwa gadis 13 tahun tersebut dalam keadaan baik-baik saja.

"Kami bisa memastikan bahwa Malia Obama selamat dari gempa yang terjadi hari ini dan tidak dalam keadaan berbahaya," ujar Juru Bicara Ibu Negara Michelle Obama seperti dikutip dari Xinhua dan OANA.

Gempa ini merupakan salah satu gempa bumi terkuat yang pernah terjadi di Meksiko. Sebelumnya, pada 1985, gempa berkekuatan 8,1 skala richter mengguncang Meksiko dan mengakibatkan ribuan orang tewas.

Walaupun tidak ada korban jiwa, Walikota Meksiko City, Marcelo Ebrard, lewat twitter mengatakan sistem saluran air bersih mengalami kerusakan dan beberapa kawasan tidak memiliki aliran air bersih selama beberapa hari.

Bencana alam tidak bisa untuk diprediksi, untuk itu masyarakat harus tanggap terhadap bencana, sehingga dapat segera menyelamatkan diri. Semoga pemerintah setempat bisa segera melakukan perbaikan, khususnya pada sistem saluran air bersih.

Sumber : antaranews
Halaman :
1

Ikuti Kami