Saat Tak Sanggup Bahagiakan Sex Pasangan

Marriage / 8 March 2012

Kalangan Sendiri

Saat Tak Sanggup Bahagiakan Sex Pasangan

Lestari99 Official Writer
5233

Memuaskan pasangan secara sexual memang susah-susah gampang. Apalagi jika Anda merasa tak bisa memuaskan pasangan Anda. Melakukan aktivitas seksual menjadi suatu hal yang dihindari. Jika hal ini dibiarkan berlarut-larut, pada akhirnya Anda sendiri yang akan merasa tertekan dan hubungan Anda dengan pasangan akan merenggang.

Pada dasarnya kunci keberhasilan melakukan akivitas seksual bersama pasangan adalah rasa percaya diri dan kenyamanan. Jika Anda tidak merasa nyaman dengan diri sendiri, sangat sulit bagi Anda untuk merasa nyaman saat bersama dengan pasangan. Hal yang harus Anda lakukan adalah menumbuhkan rasa percaya diri dan rasa nyaman itu sendiri. Lalu apa yan harus Anda lakukan?

Menyadari kekuatan sex appeal Anda. Sebagian besar wanita mengira dorongan melakukan aktivitas seksual terjadi begitu saja secara alamiah. Padahal hal ini tidak benar sama sekali. Wanita memiliki daya tarik atau yang biasa disebut sex appeal yang memikat pasangannya. Jangan sekalipun merasa tidak nyaman dengan sex appeal Anda. Kenyamanan Anda dengan sex appeal Anda akan membuat Anda dapat mengendalikan aktivitas seksual bersama dengan pasangan dan membuat pasangan terpesona pada Anda.

Sabar dan peduli pada diri sendiri. Jangan terlalu pusing pada hal apa saja yang dapat Anda lakukan untuk memuaskan pasangan. Karena kepuasan seksual dipengaruhi oleh banyak faktor, antara lain faktor psikis dan fisik. Terlebih lagi Anda harus lebih dulu merasakan kepuasan sebelum memberikan kepuasan kepada pasangan Anda. Oleh karena itu cobalah untuk memahami diri Anda sendiri terlebih dahulu, seperti kapan Anda menginginkan sex dan kapan Anda tidak menginginkannya. Bebaskan diri Anda dari segala tekanan. Setelah Anda berusaha namun tetap merasa tidak nyaman, cobalah untuk mencari faktor pemicu dari rasa tidak nyaman itu. Misalnya: minder karena bentuk tubuh maupun karena pengetahuan sex yang kurang. Setelah menemukan faktor penyebabnya, cobalah untuk menyelesaikan masalah tersebut. Faktor lain yang tak kalah penting adalah bantuan dan dukungan dari pasangan. Pasangan yang penuh pengertian akan membantu Anda memahami bahwa cinta bukan hanya sekedar aktivitas sex semata.

Menepis kenangan buruk. Kejadian masa lalu yang tidak menyenangkan dapat menimbulkan ketidaknyamanan saat melakukan hubungan seksual. Jika hal ini terjadi pada Anda, cobalah untuk mengatasi kenangan buruk itu. Hadapilah saat ini tanpa menghubungkannya dengan masa lalu. Anda sangat disarankan untuk mengontrol emosi sebaik mungkin.

Pikirkan kebutuhan Anda dan pasangan. Tidak mungkin bagi Anda untuk menarik diri dari kehidupan sex. Meskipun sex bukan merupakan faktor tunggal dari sebuah hubungan, namun aktivitas seksual adalah bagian dari hubungan cinta Anda. Apakah hanya karena keresahan Anda tentang sex maka Anda rela mempertaruhkan hubungan Anda dengan pasangan? Jika Anda peduli pada pasangan, maka biarkan ia mengetahui dan membantu Anda untuk mengatasi masalah ini.

Mendiskusikan aktivitas seksual. Berdua di tempat tidur adalah waktu yang tepat untuk membicarakan sex. Namun jika Anda masih merasa malu untuk mengutarakan apa yang Anda sukai maupun tidak, Anda dapat mencari waktu lain untuk membahas hal itu. Jalinlah percakapan secara ringan karena percakapan yang serius dapat mempengaruhi emosi Anda.

Perbarui tekhnik Anda. Ketidaknyamanan yang dirasakan saat berhubungan sex bisa saja terpicu oleh kebosanan Anda pada cara dan tekhnik berhubungan sex yang selalu sama. Cobalah untuk mempelajari tekhnik dan cara yang baru agar aktivitas sex Anda menjadi suatu hal yang menyenangkan. Jangan pernah tinggalkan foreplay agar Anda maupun pasangan lebih siap untuk berhubungan sex.

Jangan memikirkan orgasme. Orgasme bukanlah suatu kondisi yang dapat direncanakan. Karena itu sebaiknya Anda dan pasangan tidak menjadikannya sebagai tujuan saat melakukan hubungan sex. Biarkan dorongan sex membimbing Anda dan pasangan untuk mencapainya. Nikmati saja sensasi yang Anda rasakan. Cobalah berimprovisasi sehingga Anda dapat merasakan kenikmatan.

Sex memang bukan hal utama yang menunjang pernikahan yang sehat. Pikirkanlah kebutuhan dan keinginan pasangan Anda. Ketika fokus Anda lebih ditujukan pada diri pasangan dan bukan diri Anda sendiri, maka sebagian besar konflik dan pertikaian dapat dihindari.

Sumber : conectique
Halaman :
1

Ikuti Kami