Anda Mau Hadiah Natal Apa?

Entrepreneurship / 7 December 2011

Kalangan Sendiri

Anda Mau Hadiah Natal Apa?

Hot Triany Nadapdap Official Writer
2356

Pada artikel edisi Desember ini, para Mitra CBN dari ragam usia, ragam asal kota dan ragam latar belakang hidup akan bercerita tentang kesamaan yang mereka miliki. Yaitu hati yang melayani Tuhan dan kerinduan memberitakan Kabar Baik tentang Dia ke penjuru tanah air melalui ladang pelayanan media CBN.

Setiap orang merayakan misi penyelamatan Yesus melalui kelahiranNya ke dunia, dalam kegiatan yang berbeda-beda. Ada yang merayakan dalam kemewahan, atau dalam kesederhanaan, mungkin bersama orang-orang yang dikasihi atau sendirian. Satu hal yang menyamakan seluruh tradisi Natal tersebut adalah Keajaiban Natal yang masih terus terjadi hingga kini. 

Pada momen spesial Natal 2010, responden SMS Konseling Center CBN mendapatkan hadiah keajaiban dari Tuhan. Keajaiban yang mereka alami ini karena Anda setia menjadi perpanjangan tangan Tuhan dengan tetap setia mendukung pelayanan CBN! 

 +628128489xxx (9 Des 2010) 

“Terimakasih bantuan doanya. Gilbert sudah sembuh dari sakit usus turun, sehingga tidak perlu dilakukan operasi lagi. Selamat Natal Solusi!”

08781969xxx (10 Des 2010)

“Saya Bonifacius. Puji syukur kepada Tuhan Yesus. Hari ini saya telah diterima bekerja. Saya berterima kasih atas dukungan doa selama ini dan mohon tetap dukung doa agar saya berhasil dalam pekerjaan ini. Selamat Natal dan Tahun Baru!”

+6287868535xxx (14 Des 2010)

“Syalom! PUJI TUHAN anak kami-Daniel, lulus dan berangkat ke Jepang. Semua berkat kasih Tuhan Yesus dan dukungan doa Solusi. Tuhan Yesus beserta kita dan selamat Natal!”

085869xxx (18 Des 2010)

“PUJI TUHAN, hari ini anak-anak terima rapor dan mereka mendapat peringkat 2 dan 3. Ini semua bukan karena kemampuan ataupun kerja keras kami semata, tapi kami mengakui semuanya hanya karena kasih karunia dan kemurahan Tuhan, serta dukungan Solusi.” 

Apa tanggapan para Mitra CBN, ketika pertama kali mendengar bahwa kasih Tuhan telah menjadi berita kesukaan sampai ke penjuru bumi? Apa yang membuat iman mereka seakan melompat, hingga akhirnya mengambil keputusan menjadi Mitra CBN? Tuhan merebut hati mereka, dengan cara yang berbeda-beda!

 (Reza Efendy, 25 tahun - Wiraswasta)

“Saya hanya dipakai sebagai saluran berkat oleh Tuhan, tapi it’s great jika dari tayangan CBN kita bisa melihat pemirsa disembuhkan dan dipulihkan. Mendengarkan keajaiban yang dialami para responden, kebanggaan bagi saya bisa menjadi Mitra CBN! Selamat menyambut Natal bagi kita semua..!”

Mitra CBN, Anda adalah Pahlawan Keajaiban yang menjadi perpanjangan tangan Tuhan bagi setiap keajaiban yang dialami responden tayangan CBN! Anda yang melakukannya, saat mengambil keputusan mendukung pelayanan pemberitaan Kabar Baik melalui media televisi, media internet dan media telekomunikasi seperti apa yang kita kerjakan bersama melalui pelayanan CBN.

Sumber : Data Mitra CBN - 2011
Halaman :
1

Ikuti Kami