Ini Dia Film yang Tidak Direkomendasikan di Bulan Ini

Film Review / 7 June 2011

Kalangan Sendiri

Ini Dia Film yang Tidak Direkomendasikan di Bulan Ini

Lois Official Writer
3319

Kali ini, kita coba sedikit melihat review film-film yang saat ini ditayangkan di bioskop-bioskop. Film-film ini adalah film yang direkomendasikan untuk tidak ditonton karena tidak memberikan manfaat apa-apa buat Anda, bahkan mungkin kerugian. Kerugian sudah mengeluarkan uang setidaknya.

SCREAM 4. Sesuai judulnya, film ini memang sarat dengan jeritan. Banyak pembunuhan, darah, dan ketegangan yang terjadi sepanjang film diputar. Berawal dengan terbunuhnya 2 sahabat karib dan pembunuhan lainnya yang menekankan kekerasan dan darah dimana-mana. Film ini tidak layak ditonton, apalagi tidak ada manfaat yang dapat diambil kecuali Anda ingin melihat sampai sejauh mana seorang ‘sakit jiwa’ bisa perbuat.

LIMITLESS. Film ini mengisahkan kehidupan seorang pria bernama Eddie Morra (Bradley Cooper) yang berubah ketika dia menerima obat misterius dari sebuah farmasi bernama NZT, bagaimana hidupnya berubah setelah itu. Film ini hanya menceritakan sesuatu yang tidak real. Dan dari beberapa orang yang sudah menonton, menurut mereka film ini kurang direkomendasikan.

PELET KUNTILANAK. Layaknya film Indonesia pada umumnya, banyak sekali film yang menayangkan ilmu-ilmu gaib seperti film yang satu ini. Kita tahu ketika kita mulai bersekutu dengan iblis, maka tidak hal yang baik yang akan terjadi. Jadi, tidak ada hal positif yang dapat kita ambil di sini. Rekomendasi yang sama juga ditujukan untuk film KUNTILANAK KESURUPAN, SUSTER KERAMAS 2, MISTERI HANTU SELULAR, dan PELUKAN JANDA HANTU GERONDONG.

DON’T LOOK UP. Film yang satu ini pun ternyata menceritakan tentang perjanjian dengan iblis. Seorang wanita gipsi ini membuat perjanjian dengan Beng, Iblis gipsi, untuk menikahkannya dengan orang yang berkuasa. Sebagai imbalan, Beng meminta anak pertamanya yang akan lahir. Film inipun masuk dalam jajaran film yang tidak direkomendasikan untuk ditonton.

THE NEW DAUGHTER. Berawal dari penulis John James (Kevin Costner) pindah ke pedesaan selatan Carolina bersama kedua anaknya, film ini menceritakan bagaimana ketiganya menemukan sebuah gundukan misterius di hutan, bagaimana Louisa diam-diam sering mengunjungi situs tersebut dan perilakunya yang semakin aneh. Film yang satu ini juga mempunyai unsur gaib ketika diketahui bahwa gundukan tersebut adalah sebuah makam dan ada roh-roh dari dunia lain yang ‘campur tangan’. Meskipun film ini menceritakan tentang kisah seorang ayah yang berusaha menyelamatkan anaknya, tapi di sisi lain film ini hanyalah sebuah film yang menceritakan tentang hal-hal gaib yang tidak ada manfaatnya buat kita.

Dalam bulan ini saja, sudah dibuktikan betapa banyaknya film yang menceritakan tentang pembunuhan, darah-darah, alam gaib, dan sebagainya. Daripada melihat film-film yang tidak dapat membawa / memberikan masukan positif buat kita, bukankah lebih baik kita menonton film bermuatan positif?

Sumber : 21cineplex/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami