Gereja Presbiterian Amerika Memuluskan Pentahbisan Pendeta Homoseksual

Nasional / 13 May 2011

Kalangan Sendiri

Gereja Presbiterian Amerika Memuluskan Pentahbisan Pendeta Homoseksual

Lestari99 Official Writer
3730

Gereja Presbiterian Amerika memudahkan jalan bagi para gay dan lesbian untuk ditahbiskan menjadi pendeta.

Pada pertemuan tahunan majelis umum gereja pada hari Selasa lalu, denominasi membuat kebijakan membutuhkan pendeta yang belum menikah untuk tetap selibat.

Perubahan ini disetujui tahun lalu oleh Majelis nasional Presbiterian namun dibutuhkan persetujuan dari mayoritas 173 denominasi Presbiterian, atau badan gereja regional.

Keputusan akhir tentang apakah akan mentahbiskan kaum homoseksual menjadi pendeta akan diserahkan kepada para pemimpin distrik regional. Beberapa distrik terus menolak calon pendeta dari kaum homoseksual ini.

Eksekutif top Presbiterian mengeluarkan pernyataan kepada gereja, dengan mengakui bahwa “beberapa akan bersukacita sementara beberapa lainnya akan menangis,” menanggapi keputusan ini.

Meskipun banyak orang Kristen masih percaya pada Alkitab yang mengajarkan bahwa homoseksualitas adalah dosa, namun topik ini telah memisahkan kelompok-kelompok Protestan nasional dengan pandangan dunia pada umumnya selama beberapa tahun belakangan ini.

Sekitar 100 dari 11.000 gereja-gereja Presbiterian di Amerika telah memisahkan diri dari denominasi karena masalah ini. Beberapa jemaat konservatif lainnya telah memutuskan untuk tetap bertahan di gereja sampai saat ini.

Gereja Presbiterian yang jauh lebih kecil di Amerika, yang terpisah dari denominasi, menolak pentahbisan bagi wanita dan kandidat homoseksual untuk menjadi pendeta.

Kebijakan baru ini akan berlaku pada tanggal 10 Juli mendatang setelah semua anggota Presbiterian melengkapi suara mereka.

Tak ada keraguan sedikitpun bahwa dunia ini sedang melalui masa-masa akhir zaman. Setiap kebenaran diputar-balikkan dan setiap orang merasa benar dengan jalannya sendiri. Tetap berdiri teguh di dalam iman dan pegang erat-erat Firman Tuhan di hati dan dalam setiap tindakan Anda.

Sumber : cbn.com
Halaman :
1

Ikuti Kami