Hubungan Antara Hujan Deras dan Hari Raya Imlek

Nasional / 3 February 2011

Kalangan Sendiri

Hubungan Antara Hujan Deras dan Hari Raya Imlek

Lois Official Writer
14873

Mungkin banyak yang tidak mengerti apakah hubungan antara hujan deras dengan tahun baru China atau Imlek, mengapa masyarakat China menginginkan hujan deras ketika hari raya mereka diadakan. Cobalah tanya kepada tetangga Anda yang merupakan etnis Tionghoa dan sedikit jawaban dari mereka akan membuat Anda memahami mengapa hujan selalu menyertai perayaan Imlek.

Korelasi antara hujan dan Imlek sebetulnya tidak masuk logika Anda apalagi ilmiah, namun masyarakat China mempercayai bahwa jika ada hujan besar di tahun baru Imlek, maka akan banyak rejeki yang menyertai. “Hujan itu pertanda rejeki. Jadi kalau pas Imlek hujan deras, itu melambangkan tahun depan banyak rejeki. Dan memang biasanya setiap Imlek hampir selalu hujan sih, karena pasti musim hujan,” begitu jelas Olivia Kristie (27), salah satu penduduk Indonesia yang beretnis Tionghoa.

Bahkan Christiani Haryono, warga Semarang yang juga seumur dengan Olivia juga setuju dan menambahkan, “Semakin deras hujannya, semakin banyak rejeki.” Itulah anggapan orang Tionghoa selama ini, meskipun mungkin ada beberapa di antara mereka yang tidak sependapat.

Seperti juga lebaran dan natalan, Imlek juga menjadi momen untuk berkumpul dengan keluarga. “Yang selalu dilakukan saat Imlek adalah berkumpul dengan keluarga. Saya sendiri selalu mengusahakan mudik ke Pemalang,” kata Alfi Holiang.

Bagi orang Tionghoa yang menganut agama Kristen, tentunya kepercayaan seperti hujan lebat berarti banyak rejeki bukanlah hal yang utama karena mereka yakin kekayaan hanya Tuhan yang beri. Biasanya yang mereka lakukan pada saat Imlek adalah tradisi makan malam bersama keluarga. Olivia mengatakan neneknya sudah menganut Kristen sejak Olivia belum lahir, sehingga dia hanya mendengar kisah perayaan Imlek keluarganya di masa lalu dari orang tuanya.

Selain makan bersama, tentunya tradisi angpau yang paling ditunggu-tunggu. Amplop merah yang berisi uang di dalamnya itu biasanya dibagi-bagikan kepada anak-anak dan orang yang belum menikah sekalipun dia sudah mapan secara financial atau sudah bekerja.

Itu dia sekelumit tentang Imlek. Semoga di hari ini pun Anda semua bersukacita dalam menyambut hari demi hari dan kejadian yang indah yang terjadi dalam hidup Anda. Selamat merayakan Hari Raya China. Gong Xi Fat Chai

Sumber : kompas/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami