Ingin Tahu Apa Pendapat Warga Amerika Tentang Pernikahan?

Nasional / 22 November 2010

Kalangan Sendiri

Ingin Tahu Apa Pendapat Warga Amerika Tentang Pernikahan?

Lois Official Writer
3630

Semakin banyak warga Amerika Serikat yang berpendapat bahwa pernikahan adalah sesuatu yang usang. Hal ini terungkap dari jajak yang dilakukan The Pew Research Centre, yang dikutip dari majalah Time. Sekitar 39 persen responden menyatakan pernikahan adalah sesuatu yang usang, hal ini sama dengan ada empat dari setiap sepuluh pasangan yang yakin bahwa pernikahan itu kuno.

Selebihnya, ada 52 persen orang dewasa (mulai usia 18) yang menikah, artinya, akan ada semakin banyak anak yang akan lahir di luar pernikahan. Jajak pendapat itu juga menunjukkan bahwa hampir satu dari tiga anak-anak Amerika hidup dengan orangtua yang bercerai, pisah ranjang atau yang tak pernah menikah. Angka itu merupakan lima kali kelipatan dari data tahun 1960.

Sejak tahun 1978, memang pemikiran bahwa pernikahan adalah sesuatu yang kuno mulai merasuki rakyat Amerika. Jajak pendapat yang dilakukan 32 tahun yang lalu menunjukkan ada 28 persen yang merasa seperti itu. “Sekarang, ada berbagai jalan untuk hidup berkeluarga dan makin banyak orang yang bisa menerima hal itu.” kata Andrew Cherlin, professor sosiologi dan kebijakan public di Universitas Johns Hopkins. “Pernikahan masih sangat penting di negeri ini, tetapi tidak mendominasi kehidupan keluarga seperti dulu,” katanya lagi.

Pandangan perubahan definisi keluarga sebagian besar didorong mereka yang berusia 18-29 tahun. Faktor ekonomi ternyata juga memainkan peran besar. Biro Sensus Amerika Serikat baru-baru ini melaporkan bahwa pasangan beda jenis yang ‘kumpul kebo’ melonjak naik dalam waktu setahun menjadi 7.5 juta orang. Hal ini disebabkan karena banyak orang yang enggan membuat komitmen pernikahan sehubungan perekonomian yang terus menerus lesu.

Ini jelas-jelas bertentangan dengan pernikahan suci yang dirancang di dalam Alkitab dimana dikatakan jika seorang suami sudah bersatu dengan istrinya maka mereka satu daging dan tidak bisa dipisahkan. Bagaimana firman itu bisa terjadi jika mereka tidak terikat dalam sebuah ikatan kudus dan bisa sesuka hati berganti pasangan?

Sumber : antaranews/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami