Setan : Jangan Kunjungi Website Ini

Internasional / 16 November 2010

Kalangan Sendiri

Setan : Jangan Kunjungi Website Ini

Lois Official Writer
4500

Di daerah Smithfield terdapat sebuah papan reklame yang menarik perhatian para pengemudi yang lewat untuk melihat papan reklame yang terletak di North Bright Lead Boulevard. Lain dari biasanya, papan reklame ini merupakan pesan dari ‘setan’ yang tulisannya berkedap-kedip memenuhi papan reklame tersebut.

“Jangan kunjungi website www.comingnovember2010.com”, menurut papan pengumuman hitam putih tersebut, dengan tanda tangan dari setan. Pesan ini juga ada dalam website stasiun radio lokal. Tapi jika Anda telah mengunjungi alamat website ini, maka Anda langsung tahu bahwa bukan Lucifer yang berada di balik iklan ini.

Website itu langsung menuju halaman utama Gereja The Bridge, yang baru saja dibuka di kampus Smithfield dengan ibadah setiap hari Kamis dalam Universitas Johnston Community. “Kami dikunjungi oleh jutaan orang di website kami ini,” kata manajer gereja tersebut, Jamie Cooper. Dia menambahkan kalau di tengah minggu lalu ada 2100 orang yang mengunjungi website tersebut.

Cooper mengatakan bahwa mereka mendapatkan ide tersebut dari gereja lain yang juga memasang iklan yang sangat menarik perhatian setiap orang yang lewat. Gereja The Bridge sangat berharap bahwa iklan tersebut dapat membawa ramainya orang yang datang dalam ibadah Kamis mereka.

Smithfield merupakan tempat ketiga berdirinya Gereja The Bridge, yang pusatnya berada di timur Princeton dan sebelumnya juga telah berdiri di Goldsboro. Cooper mengatakan bahwa dengan mengadakan penyembahan di komunitas kampus, gereja dapat membawa anak muda kepada Tuhan. “Hal ini benar-benar menjangkau para mahasiswa,” katanya.

Ibadah di Summerfield ini akan berada di auditorium Paul A. Johnston setiap Kamis minggu kedua pukul 7 malam setiap bulannya. The Bridge berharap bahwa mereka akan pindah ke lokasi yang lebih permanent dan mengadakan ibadah Minggu dan pembelajaran Alkitab. Gereja akan menawarkan pelayanan anak-anak juga. “Kami mengharapkan hal besar terjadi di Smithfield,” kata Cooper. “Kami merasa bahwa Dia memanggil kami untuk ada di sini.”

Memang kita perlu menjadi cerdik seperti ular dan tulus seperti merpati. Seperti yang dilakukan oleh Gereja The Bridge ini, mereka memasang iklan dengan pesan yang seolah-olah dari setan sehingga menarik perhatian banyak orang. Demikian juga kita, kita minta Tuhan untuk memberikan kita ide-ide yang menarik perhatian banyak orang untuk mengenal kasih Tuhan.

Sumber : newsobserver/lh3
Halaman :
1

Ikuti Kami