Cegah Pelecehan Seksual,  Halte Busway Dipasangi Stiker

Nasional / 18 July 2010

Kalangan Sendiri

Cegah Pelecehan Seksual, Halte Busway Dipasangi Stiker

Budhi Marpaung Official Writer
4448

Pengelola bus Transjakarta sepertinya sangat serius untuk mengurangi tindakan asusila yang terjadi di area teritorialnya. Salah satu buktinya adalah pemasangan stiker tips nyaman naik bus Transjakarta di halte-halte.

Berdasarkan keterangan salah seorang petugas operasional yang enggan memberitahukan identitas dirinya, stiker-stiker tersebut sudah dipasang sejak Kamis (16/7) sore lalu.                                                                 

Ia berharap dengan adanya stiker di pintu masuk halte maka tindakan pelecehan seksual dapat dicegah.

Adapun bunyi tips nyaman naik bus Transjakarta yang terdapat pada stiker adalah sebagai berikut:

1. Antre dengan tertib, ikuti arahan petugas

2. Hati-hati saat melangkah naik atau saat turun bus

3. Jangan berdiri bergerombol, isilah bagian bus yang kosong

4. Biasakan mengingat waktu jurusan dan nomor bus yang anda tumpangi

5. Jika mengalami gangguan keamanan laporkan kepada petugas

Selain itu, pada stiker juga dicantumkan nomor kontak pengaduan yang bisa dihubungi yakni 021-7228727 dan nomor sms 9250.

Sumber : detik
Halaman :
1

Ikuti Kami