Mesir, Menikahi Wanita Israel Hilang Kewarganegaraan

Nasional / 6 June 2010

Kalangan Sendiri

Mesir, Menikahi Wanita Israel Hilang Kewarganegaraan

Puji Astuti Official Writer
3374

Cinta itu buta, demikian kata dunia. Tapi jika Anda warga negara Mesir dan tidak ingin kehilangan kewarganegaraaan, maka jangan pernah jatuh cinta dan menikahi wanita berkebangsaan Israel.

Mahkamah Agung Mesir memberikan keputusan bahwa warganya yang menikahi wanita Israel akan menghadapi kemungkinan kehilangan kewarganegaraannya, jika pernikahan tersebut dianggap sebagai “Ancaman bagi keamanan nasional.” Hal ini diberitakan oleh stasiun tv Al-Jazeera.

Sekalipun Mesir adalah negara pertama yang menandatangani kesepakatan damai dengan Israel pada tahun 1979, namun beberapa waktu terakhir ini hubungan kedua negara tersebut mulai memanas karena masalah Palestina.

Jika ditilik pasangan Mesir-Israel yang ada di Mesir ada 15.000 pasangan. Hal akan membuat pekerjaan yang panjang bagi Mesir untuk menginvestigasi tiap-tiap pasangan. Bagi Mesir, keputusan uang dibuat demi menyelamatkan negara dari generasi yang tidak setia pada Mesir dan dunia arab. Contoh nyatanya, anak yang lahir dari campuran kedua bangsa tersebut tidak akan pernah mendapatkan ijin untuk bekerja di bidang kemiliteran.

Ada sebagian orang yang begitu menjunjung tinggi cinta, bahkan sekalipun itu harus menghadapi kecaman dan mungkin juga aniaya dari berbagai pihak, seperti di Mesir ini. Sebagaimana penulis kitab Kidung Agung pernah menulis, “karena cinta kuat seperti maut, kegairahan gigih seperti dunia orang mati, nyalanya adalah nyala api, seperti nyala api TUHAN!”

Sumber : Antara News
Halaman :
1

Ikuti Kami