3 Mei, 10.000 Pekerja SPSI Turun ke Jalan

Nasional / 24 April 2010

Kalangan Sendiri

3 Mei, 10.000 Pekerja SPSI Turun ke Jalan

Budhi Marpaung Official Writer
2397

Dalam memperingati hari buruh, Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) akan melakukan aksi turun ke jalan pada 3 Mei 2010. Menurut rencana, ada sekitar 10.000 pekerja yang akan mengambil bagian dalam kegiatan tersebut.

Demikian ungkap Ketua Umum Federasi Serikat Pekerja Niaga, Bank, Jasa dan Asuransi Andi Gani Nena Wea di Banjarmasin, Kalimantan Selatan yang dilansir metrotvnews, Jumat (23/4).

Menurutnya, aksi yang akan mereka lakukan di awal bulan Mei nanti ini adalah murni aksi damai.

Saat ditanya mengapa SPSI tidak ikut serta dalam aksi besar-besaran 1 Mei, Gani beralasan bahwa pihaknya ingin menghindari hal-hal yang tidak diinginkan karena dari pengalaman-pengalaman lalu, ada saja pihak-pihak lain yang mengambil keuntungan dari aksi buruh dan mereka itu tidak mau itu terjadi di tahun ini.

Sudah bukan saatnya lagi berdemonstrasi dengan mengandalkan amarah dan kekerasan karena ujung-ujungnya yang sengsara apabila terjadi bentrokan dengan polisi atau kelompok lain adalah masyarakat Indonesia juga. Jadi, lakukanlah aksi dengan sebaik mungkin, hindari benturan secara fisik dengan pihak lain, dan utarakan dengan tegas dan jelas apa yang ingin disampaikan kepada pemerintah.

Sumber : metrotvnews
Halaman :
1

Ikuti Kami