Pesawat Kecil Lakukan Serangan Bunuh Diri ke Kantor Pajak

Nasional / 19 February 2010

Kalangan Sendiri

Pesawat Kecil Lakukan Serangan Bunuh Diri ke Kantor Pajak

Puji Astuti Official Writer
2569

Seorang pria yang tidak puas dengan kantor pajak Amerika Serikat (IRS) menjatuhkan pesawat kecil yang di tumpanginya ke sebuah gedung federal kantor pajak di Austin, Texas. Akibat serangan ini dua orang dibawa ke rumah sakit setelah gedung tujuh lantai ini mengalami ledakan.

Pilot yang melakukan ini di identifikasi sebagai Joseph Andrew Stack, dia tewas dalam serangan ini.

Kejadian ini mengingatkan kembali masyarakat Amerika akan kejadian 11 September dan betapa mengerikannya terorisme itu.

Joe Stack meninggalkan sebuah catatan yang diposting di internet tentang maslah yang di hadapinya dengan Internal Revenue Service (IRS) kantor pajak. Joe juga membakar rumahnya sendiri sebelum ia lepas landas untuk menyerang gedung pajak tersebut. Pesawat yang digunakan oleh Joe Stack adlah pesawat dengan mesin tunggal Piper Cherokee. Pesawat ini terdaftar atas nama Joe Stack pada Federal Aviation Administration (FAA).

Kejadian serangan terhadap kantor pajak, bukanlah pertama kali terjadi di Amerika. IRS secara berkala menimbulkan kemarahan dari para pembayar pajak. Menteri Keuangan AS, Timothy Geithner menyatakan keprihatinan yang mendalam atas apa yang terjadi.  

Sumber : Reuters
Halaman :
1

Ikuti Kami