Menpora : Kembali Ke Posisi Atas Di Asia, Baru Piala Dunia

Nasional / 10 February 2010

Kalangan Sendiri

Menpora : Kembali Ke Posisi Atas Di Asia, Baru Piala Dunia

Daniel Official Writer
2257

Keinginan PSSI untuk mengajukan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 sepertinya tidak akan terwujud. Karena sampai batas waktu yang ditentukan oleh FIFA yaitu tanggal 9 Februari 2010, pemerintah Indonesia telah menyatakan tidak akan menerbitkan surat jaminan pemerintah yang mendukung penawaran PSSI tersebut.

Menurut Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia Andi Malarangeng, pembicaraan Piala Dunia baru bisa dilakukan kalau tim nasional Indonesia sudah kuat. Dia menilai mutu timnas Indonesia masih sangat buruk di mata dunia. Andi mengatakan, "Kita harus mengangkat diri kita kembali ke posisi teratas di kawasan Asia Tenggara, barulah kemudian kita bisa bicara soal Piala Dunia." Ini berarti PSSI harus bisa meningkatkan kinerjanya di tingkat Asia terlebih dahulu. Andi Malarangeng adalah salah satu figur kunci yang bisa mewujudkan impian PSSI tersebut.

Meskipun begitu, PSSI masih terus melakukan kontak dengan FIFA untuk menunjukan keseriusan PSSI untuk mengelar event bertaraf dunia tersebut. Bahkan Ketua komite penawaran PSSI, Joseph Tortulis mengatakan bahwa proses penawaran ke FIFA tidak akan ditarik meskipun pemerintah tidak menerbitkan surat jaminan. Jadi sekarang tergantung kepada keputusan FIFA, akan menerima atau menolak tawaran PSSI.

Sumber : bbc/dan
Halaman :
1

Ikuti Kami