Firefox Injak Usia 5 Tahun Pada 2009

Nasional / 10 November 2009

Kalangan Sendiri

Firefox Injak Usia 5 Tahun Pada 2009

Budhi Marpaung Official Writer
2896

Open Source Firefox telah memasuki usianya yang kelima pada 9 November 2009 kemarin. Pesaing Internet Explorer ini langsung melambung namanya pada saat pertama kali diluncurkan dalam versi Firefox 1.0.

Dalam kurun waktu lima tahun ini, browser yang dibuat oleh Mozilla Foundation tersebut telah menguasai 25% pangsa pasar dunia maya. Salah satu faktor kesuksesan Firefox bisa menjadi "macan" browser internet adalah karena adaptasi yang cepat terhadap keinginan pengguna.

Menurut berita yang kami kutip dari kompas.com, Selasa (10/11), Firefox memiliki kinerja yang lebih cepat daripada yang diberikan Microsoft. Menurut rencananya, versi Firefox terbaru, yakni versi 3.6 akan diluncurkan di akhir tahun ini.

Selamat ulang tahun buat Firefox, semoga selalu memberikan inovasi baru bagi pengguna internet yang jumlahnya sudah ratusan juta di seluruh dunia.

Sumber : Kompas.com/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami