Apa, Bocah Kecil Menjadi Pembunuh Seorang Dosen?

Nasional / 14 October 2009

Kalangan Sendiri

Apa, Bocah Kecil Menjadi Pembunuh Seorang Dosen?

Budhi Marpaung Official Writer
2714
Jakarta - Seorang bocah berusia 10 tahun mengaku telah membunuh ibu asuhnya yang merupakan dosen Farmasi di RSPAD lantaran dendam dan sakit hati karena sering dimarahi. Hal itu diungkapkan sang pelaku di depan wartawan VIVAnews yang menemuinya di kantor Kapolsek Ciracas, Rabu 14 Oktober 2009.

Menurut pelaku berinsial 'N', aksi pembunuhan tersebut ia lakukan dengan alat-alat seperti balok kayu, pisau, martil  yang telah ia persiapkan sebelumnya.

Sementara itu, Kapolsek Cirasas Komisaris Ngadiya mengungkapkan bahwa 'N' telah mengakui segala perbuatannya di depan para penyelidik kepolisian. Dalam hal ini, ujarnya, pihaknya berhati-hati mengingat usia dan kondisi kejiwaan dari sang anak yang sebenarnya masih membutuhkan bimbingan dari orang tua.

Sedih melihat hal ini dapat terjadi, tetapi bisa menjadi pelajaran bagi para orang tua (baik kandung, tiri, atau pun asuh) agar mengajar anak-anak tidak hanya dengan hajaran atau teriakan, tetapi juga dengan sentuhan kasih. Biarlah ke depannya tidak ada lagi kasus serupa seperti ini dan untuk kasus yang sedang ditangani sekarang hendaknya pihak berwenang mengikutsertakan pihak-pihak seperti LSM anak yang ada di Indonesia. Sungguh masa depan anak ini sedang dipertaruhkan.
Sumber : VIVAnews/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami