Kopi Luwak Favorit Orang Jerman

Nasional / 8 October 2009

Kalangan Sendiri

Kopi Luwak Favorit Orang Jerman

agnes.faith Official Writer
2803

Kopi yang sangat digemari oleh orang Indonesia ini ternyata sangat disukai oleh dunia internasional juga. Misalnya warga Jerman yang terlihat dalam acara "Indonesian Coffee Day" yang diadakan KJRI Hamburg dan Indonesian Trade Promotion Center (ITPC), di kawasan perbelanjaan utama kota Hamburg.

Indonesia harus lebih menghargai Jerman, karena pasar Jerman sangat menyukai kopi asal Indonesia.

Acara ini juga dimeriahkan oleh alunan gamelan yang menyambut 80 undangan seperti Dean Consular Corps Zarko Plevnik Konsul Jenderal Kroasia,  pejabat Protokol Senat Hamburg Wiebke Haubold, Kamar Dagang, Asosiasi Pengusaha Asia Pasific Gero Winkler, Direktur Asosiasi Kopi Jerman Holger Preibisch serta Importir Kopi dan pengurus DIG serta media masa setempat. 

Para hadirin juga boleh mencicipi banyak kopi seperti kopi Gayo dari Aceh, kopi Papua, kopi Flores, kopi Toraja Sulawesi serta kopi Luwak Sumatera. Acara ini menjadi ajang Indonesia untuk menunjukkan bahwa Indonesia kaya akan budaya.

Sumber : kompas.com/agn
Halaman :
1

Ikuti Kami