Operation Blessing di Manila

Internasional / 8 October 2009

Kalangan Sendiri

Operation Blessing di Manila

agnes.faith Official Writer
3673

Badai Ketsana yang terjadi di Manila menimbulkan bencana yang berdampak besar bagi warganya. Banjir besar yang terjadi disana membuat banyak orang kehilangan tempat tinggal, bahkan orang yang mereka sayangi. Kekurangan bahan pangan dan penurunan kesehatan pun mereka alami.

Ada warga yang memberitahu bahwa selama ia tinggal disana sembilan tahun , ia tidak pernah mengalami hal ini. namun sekarang bencana ini menimpa mereka dan memporak-porandakan kota. Banyak orang yang membantu dalam tragedi ini, terutama umat Kristiani.

Tim Operation Blessing terjun langsung untuk membantu para korban banjir di Manila. Karena took-toko juga tersapu oleh banjir, maka para warga sangat senang ketika mereka mendapat bantuan makanan dan obat-obatan. Bahkan mereka juga tidak mempunyai uang untuk membeli makanan.

"Kami belum makan dari kemarin. Dan kami sangat senang diberikan bantuan makanan dan obat-obatan. Ini adalah bantuan yang sangat berarti." Kata salah satu warga.

Para dokter juga mendatangi setiap warga untuk memeriksa apakah ada warga yang terluka dan memerlukan bantuan. Hal ini juga digunakan para dokter untuk menyampaikan kabar baik dan memberi dukungan kepada para korban.

Salah satu warga yang mengalami rekonsiliasi adalah keluarga Jenifer Biolado. Ia memiliki anak yang sering bertengkar. Selain mengobati luka anaknya, tim Operation Blessing juga menceritakan kebaikan Tuhan, dan akhirnya anak-anaknya berbaikan. Walaupun mereka kehilangan rumah mereka, tetapi mereka sangat bersyukur mereka masih diberi kesempatan untuk hidup.

Dr. Kim Pascual, Chief Operating Officer dari Operation Blessing Filipina mengatakan bahwa kejadian ini dapat dijadikan alat untuk menunjukkan kasih Tuhan kepada orang-orang di sekitar kita. Belajar mendengarkan, memeluk mereka, dan memberi dukungan untuk membangun kembali hiduo mereka.

Sumber : CBN.Com
Halaman :
1

Ikuti Kami