Forbes Asia Cantumkan BRI dalam Peringkat Terbarunya

Nasional / 29 September 2009

Kalangan Sendiri

Forbes Asia Cantumkan BRI dalam Peringkat Terbarunya

Budhi Marpaung Official Writer
2767

Majalah Forbes mengeluarkan peringkat bagi perusahaan-perusahaan publik di Asia yang dianggap telah berhasil keluar dari goncangan krisis dan bertahan sampai saat ini.

Dari jajaran peringkat yang mereka sebut sebagai Top 50 The Best Big Public Companies (Fab 50), terdapat nama Bank Rakyat Indonesia (BRI).

BRI menjadi satu-satunya  perusahaan Indonesia yang bersaing dengan perusahaan-perusahaan raksasa di Asia, seperti BHP Biliton (Australia), Komatsu (Jepang), Tata Steel (India), dan Acer (Taiwan).

Prestasi yang diukir oleh bank terbesar kedua di Indonesia kali ini adalah kali keduanya. Sebelumnya, pada tahun 2008, bank yang saat ini dipimpin Sofyan Baasir tersebut juga mendapat penghargaan yang sama dari majalah yang terkenal mengeluarkan peringkat-peringkat bagi perusahaan di dunia.

Selamat kepada BRI, semoga penghargaan ini turut mendorong perusahaan-perusahaan di Indonesia lainnya untuk meningkatkan kinerja mereka. Saatnya perusahaan-perusahaan di Indonesia menunjukkan taring mereka di perekonomian dunia.

Sumber : okezone.com/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami