Pagi Ini Sukabumi Diguncang Gempa 5,5 SR

Nasional / 28 September 2009

Kalangan Sendiri

Pagi Ini Sukabumi Diguncang Gempa 5,5 SR

Puji Astuti Official Writer
2889

Pagi ini, gempa bumi kembali mengguncang Sukabumi dengan kekuatan 5,5 Skala Richter (SR). Menurut informasi dari Badan Meteorologi dan Geofisika (BKMG) yang di rilis ANTARA, gempa terjadi pada Senin (28/9) pagi sekitar pukul 07.26 WIB di lokasi 8.17 LS - 107.23 BT (143 km Tenggara Sukabumi - Jawa Barat) dengan kedalaman 10 kilometer.

Gempa pagi ini tidak terlalu kuat namun cukup membuat panik warga Sukabumi, contohnya adalah Hesti (26), begitu merasakan gempa dia langsung lari keluar rumah karena trauma dengan gempa yang terjadi pada awal September 2009 lalu.

"Saat itu saya sedang memasak dan ketika gempa terjadi saya langsung keluar rumah. Saya khawatir gempa tersebut dapat merubuhkan rumah saya,"ungkap Erni.

Menurut keterangan yang disampaikan oleh Camat Lengkong, Kabupaten Sukabumi, Yana Mulyana, getaran gempa memang cukup terasa namun tidak ada kerusakan rumah, berbeda dengan gempa awal September lalu yang merusak 500 rumah.

Gempa sepertinya akan masih terus terjadi, untuk itu masyarakat harus tetap waspada sehingga dapat mengurangi resiko jatuhnya korban jiwa.

Sumber : Antara News/VM
Halaman :
1

Ikuti Kami