F-PDS Dukung Rencana Pembelian Mobil Baru Bagi Menteri Mendatang

Nasional / 7 September 2009

Kalangan Sendiri

F-PDS Dukung Rencana Pembelian Mobil Baru Bagi Menteri Mendatang

Budhi Marpaung Official Writer
3013

Salah seorang anggota Fraksi Partai Damai Sejahtera (PDS) Bertha Saragih menyatakan dukungannya terhadap rencana pembelian mobil baru bagi menteri yang akan bertugas di kabinet periode 2009-2014 mendatang. Namun, dukungannya ini mempunyai sebuah syarat, yakni sang menteri haruslah bekerja maksimal.

"Dikasih mobil baru boleh, asalkan kerjanya becus saja," ujar Bertha seperti yang kami kutip dari okezone.com, Senin (7/9).

Menurutnya, pemberian mobil dinas ke setiap menteri periode mendatang adalah tindakan wajar, sekalipun banyak pihak yang merasa harga mobil dinas nantinya ini sangatlah tinggi harganya yakni sebesar Rp 1,8 miliar. "Tapi sekali lagi, mereka harus benar-benar menata dan membangun negeri ini dengan baik," ungkapnya.

Di lain pihak, Mensesneg Hatta Radjasa membenarkan berita perihal adanya fasiltas kendaraan baru yang akan diterima para pembantu presiden tersebut pada kabinet baru nanti. "Itu aset kendaraan lima tahun. Biasanya diganti. Ini mobilnya Toyota. Kalau diganti, mungkin Toyota lagi," kata Hatta.

Tersiar kabar yang cukup kencang di kalangan wartawan bahwa mobil yang akan dipakai adalah Toyota Crown Majesta, kendaraan yang harganya mendekati BMW Seri-7 atau sama dengan Mercedes-Benz S350L.

Sungguh "lucu" memang mendengar apa yang diutarakan seorang legislator yang berasal dari PDS dimana seharusnya ia memikirkan kondisi negara dan bangsa saat ini yang masih terpuruk. Terlepas dari peran yang akan diemban oleh seorang menteri seharusnya rasa terpanggil sebagai anak bangsa yang ingin berkontribusi bagi negara ini adalah motif utamanya, bukan yang lain.

Semoga para menteri yang akan dipilih oleh calon Presiden SBY dan calon Wakil Presiden Boediono adalah mereka yang hatinya bersih dan benar-benar berjuang bagi kemakmuran dan kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia.

Sumber : okezone.com/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami