SBY Sambangi Korban Gempa di Cianjur

Nasional / 3 September 2009

Kalangan Sendiri

SBY Sambangi Korban Gempa di Cianjur

Budhi Marpaung Official Writer
2954

Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Kamis (3/9) pagi ini, pergi menuju wilayah Cianjur, Jawa Barat dalam untuk meninjau secara langsung dampak dan korban akibat gempa yang terjadi Rabu (2/9) Sore kemarin.

Kepergian orang nomor satu di Indonesia ini tidak hanya ditemani oleh Ibu Ani Yudhoyono, tetapi beberapa menteri kabinetnya, antara lain Menko Kesra Aburizal Bakrie, Menkes Siti Fadilah Supari, dan Mendagri Mardiyanto. Presiden beserta rombongan akan berangkat dari kediaman pribadi Presiden di Puri Cikeas, Bogor.

Direncanakan, Presiden mengadakan rapat koordinasi dengan pemda setempat terlebih dahulu sebelum menuju lokasi dampak gempa di wilayah Cianjur. Rapat kooordinasi sendiri akan diadakan di Istana Presiden Cipanas.

Tindakan tanggap yang diadakan sang Presiden RI tentu sangatlah berpengaruh terhadap psikologi masyarakat yang sedang dalam rasa duka akibat gempa kemarin sore. Semoga kunjungan ini dapat membantu mereka untuk bangkit kembali menjalani aktivitas sedia kala dan rasa traumatis semakin berkurang.

Sumber : Kompas.com/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami