Pemerintahan Kabupaten Kupang Lumpuh Hari Ini

Nasional / 23 July 2009

Kalangan Sendiri

Pemerintahan Kabupaten Kupang Lumpuh Hari Ini

Lestari99 Official Writer
3518

Isu SARA yang sedang merebak di kalangan pegawai pemerintahan Kabupaten Kupang membuat aktivitas pemerintahan kabupaten Kupang lumpuh sepanjang hari ini. Setelah sehari sebelumnya para pegawai pemerintahan melakukan unjuk rasa, hari ini tidak terlihat aktivitas kerja yang berarti di kantor Bupati Kupang. Ruangan terlihat kosong, dan kalau pun ada orang, tidak terlihat seperti orang yang sedang bekerja. Absen kehadiran terlihat normal tapi para pegawai segera keluar kantor setelah selesai melakukan absensi.

Unjuk rasa ini berkaitan dengan pemindahan 128 pegawai dari golongan eselon I sampai eselon III dari Kabupaten Kupang ke Kabupaten baru, Sabu Raijua. Pemindahan ini telah diperkuat oleh SK Gubernur NTT Frans Lebu Raya. Namun pemindahan ini disinyalir mengandung unsur SARA karena sebagian besar pegawai yang dipindahkan berasal dari Suku Rote, Sabu, Flores dan Alor. Bupati Kupang, Ayub Titu Eki, yang memang berasal dari Suku Timor dianggap memproteksi pegawai negeri asal Pulau Timor.

Kondisi ini tentu saja sangat memprihatinkan, karena terlihat dengan jelas akar ketidakpercayaan bawahan terhadap pemimpinnya. Terlepas dari benar salahnya keputusan yang telah dikeluarkan terkait pemindahan ini, namun melayani masyarakat umum adalah hal yang harus dijunjung tinggi. Karena jika unjuk rasa ini terus berlanjut, yang paling merasakan dampaknya tentu saja masyarakat umum yang membutuhkan pelayanan profesional dari orang-orang pemerintahan.

Sumber : mediaindonesia / LEP
Halaman :
1

Ikuti Kami