Digigit Ular Sanca, Seorang Pria Balik Menggigit

Nasional / 26 April 2009

Kalangan Sendiri

Digigit Ular Sanca, Seorang Pria Balik Menggigit

Budhi Marpaung Official Writer
6700

Beberapa hari lalu, tepatnya Selasa (21/4) terjadi peristiwa yang cukup menegangkan dari Kenya. Seorang pria Kenya dikabarkan selamat setelah mendapat serangan ular sanca yang berusaha menyeretnya ke satu pohon. Yang menarik adalah pria ini selamat setelah mengigit balik ular yang tergolong berukuran besar ini.

Nama pria yang selamat tersebut adalah Ben Nyaumbe. Menurut Nyaumbe, pada saat ia sedang berada di lahan majikannya, seekor ular sepanjang 13 kaki yang berada di atas pohon menyerangnya secara tiba-tiba. Ular yang tergolong sejenis Sanca tersebut membelit badan pria yang berprofesi sehari-hari sebagai petani tersebut dan menyeretnya ke satu pohon.

Mengetahui jiwanya semakin terancam, Nyaumbe menutup kepala ular itu dengan bajunya dan langsung meraih telepon genggamnya, yang ia gunakan untuk menelepon polisi guna meminta bantuan.

Sejumlah polisi beserta beberapa warga dan majikan dari petani tersebut akhirnya tiba di lokasi tempat pria dan ular sanca tersebut sedang bergumul. Mereka dengan segera mengikat ular besar tersebut dengan tambang serta menariknya hingga petani ini pun turut jatuh dari pohon.

Ada kejadian yang tidak biasa disana, mereka melihat petani ini telah menggigit ekor ular sanca itu. Ditanya mengenai tindakannya, pria ini menjelaskan bahwa dia terdesak akibat serangan tiba-tiba dari ular sanca yang sangat besar tersebut dan harus melakukan tindakan sesuatu untuk selamatkan hidupnya. Pada saat itulah, akhirnya dia mengambil tindakan menggigit ular besar tersebut.

Sumber : Kompas.com/bm
Halaman :
1

Ikuti Kami