Bolt

Film Review / 11 December 2008

Kalangan Sendiri

Bolt

arienurkrisna Official Writer
4955
b1Satu lagi dari Disney, Setelah Berbeda dengan Wall-E kini Disney menggarap Bolt tanpa kerjasama dengan Pixar. Sebab Pixar yang dulu merupakan anak perusahaan Disney telah berdiri sendiri. Namun melihat reputasi Disney pastilah jaminan mutu film keluarga yang pasti dibumbui dengan pesan moral yang positif.

Belum lama hadir "Journey To The Center Of The Earth 3D" Bolt juga mengadopsi teknologi 3D tersebut. Apakah sudah menjadi trend baru atau hanya strategi pasar untuk mendongkrak penjualan? Perlu dibuktikan seiring waktu dan biarkan konsumen yang menilai. Hanya saja untuk menyaksikan 3D tersebut tetap baru studio XXI Plaza Senayan dan EX yang menyediakan tepatnya meminjamkan fasilitas kacamata 3D tersebut. Tetapi menurut saya tiketnya agak terlalu mahal untuk menyaksikan sebuah film.

b2Kalau dari Animasi memang Dasyat dan memang hasil produksi animator-animator terbaik dunia, namun terasa sedikit dibawah Wall-E & Ratatouille. Apakah karena pengaruh Pixar? Mungkin saja, mungkin terlalu obyektif. Tetapi kekuatan Disney menciptakan film animasi bukan Kualitas animasinya tetapi dari cerita dan karakter yang abadi dan selalu diingat sepanjang masa. Apakah dampak film Disney tanpa pixar ini seperti "Meet The Robinsons? Yang jelas tidak bisa seperti "Toy Story" atau "Finding Nemo". Adapun kekurangan film-film animasi Disney akhir-akhir ini adalah soundtrack yang juga tidak kalah legendaries seperti "Beauty & The Beast" , "A Whole new world", "Circle of Life" dan lainnya. Apakah "I Thought I Lost You" nya Miley Cyrus & John Travolta ini bisa booming to the top of the charts? Rasa-rasanya tidak.
Film b3Bolt ini menceritakan tentang seekor aktor anjing herder yang berperan sebagai anjing super dalam film namun mengira dirinya benar-benar memiliki kekuatan super tersebut. Petualangannya dimulai saat iya kabur untuk menyelamatkan Penny (Miley Cyrus) majikannya yang ia kira diculik sungguhan. Ditemani dua sidekick lucu Mittens (Susie Essman) & Rhino (Mark Walton), apakah Bolt (John Travolta) berhasil dengan misinya? Perlu disaksikan sendiri di bioskop terdekat.

Sumber : Onchom
Halaman :
1

Ikuti Kami