Pemkab Biak Kirim 52 Pendeta Ke Yerusalem

Nasional / 13 September 2008

Kalangan Sendiri

Pemkab Biak Kirim 52 Pendeta Ke Yerusalem

Puji Astuti Official Writer
5090

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Biak Numfor,Provinsi Papua, memberangkatkan 54 pendeta dan majelis berbagai gereja berwisata rohani ke tanah suci Yerusalem, Israel, selama dua minggu, 15-26 September 2008.

Pejabat Sekretaris Daerah Kabupaten Biak Numfor, Drs Johanis Tan di Biak, Rabu, mengakui, keberangkatan 54 tokoh agama Kristen ke Yerusalem, mulai 15 September 2008 merupakan program bidang keagamaan yang sudah disetujui pemkab.

"Pemberangkatan 54 pemuka agama Kristen ke tanah suci Yerusalem bertujuan untuk meningkatkan nilai-nilai keimanan, ya kegiatan ini mampu menambah pengalaman serta pengetahuan bagi pesertanya," ungkap Sekda Johanis Tan.

Ia mengakui, selain 54 pendeta, dalam bulan September 2008 ini Pemkab Biak Numfor juga memberangkatkan 15 pemuka agama Islam untuk melakukan umroh haji ke tanah suci di Makkah, Saudi Arabia.

Program keberangkatan pemuka agama Islam dan Kristen ke tanah suci di dua negara berbeda, menurut Sekda Tan, merupakan bentuk perhatian serta kepedulian Pemkab Biak Numfor ini dalam bidang keagamaan.

Menyinggung kegiatan wisata rohani dengan politik Pilkada Bupati, Sekda Tan mengatakan, keberangkatan 54 pemuka agama Kristen ke Yerusalem telah diprogramkan sudah cukup lama.

"Hanya saja pelaksanaan keberangkatan 54 pemuka agama Kristen ke Yerusalem dan 15 pemuka agama Islam pergi umroh ke
Makkah, Saudi Arabia murni kegiatan keagamaan,"ungkap Sekda Tan.

Kepada 54 pemuka agama Kristen yang diberangkatkan ke Yerusalem, menurut Tan, diharapkan menjaga kesehatan selama perjalanan, mematuhi disiplin waktu serta mengikuti petunjuk petugas travel yang telah ditunjuk Pemkab Biak Numfor.

54 Pemuka agama Kristen Biak yang akan berwisata rohani ke Yerusalem, Israel, pada Rabu, mengikuti persiapan keberangkatan dengan pelaksana kegiatan Bagian Sosial Budaya Badan Pengendali Perencana Pembangunan Daerah serta agen perjalanan wisata Chris Tour dari Jakarta.

Sumber : Antara/VM
Halaman :
1

Ikuti Kami