Jangan Biarkan Hidupmu Tak Berarti, Ini Rahasia Untuk Mencapai Tujuanmu
Sumber: cbn.com

Kata Alkitab / 9 June 2019

Kalangan Sendiri

Jangan Biarkan Hidupmu Tak Berarti, Ini Rahasia Untuk Mencapai Tujuanmu

Inta Official Writer
2565

Sebuah penelitian oleh Richard Leider dan Davis Shapiro menyatakan kalau ketakutan utama seseorang adalah saat ia menjalankan kehidupan tanpa arti. Kerinduan terdalam yang dimiliki oleh manusia adalah dengan menemukan sebuah tujuan dalam hidupnya, dan bisa menggenapinya. Ini jauh lebih penting dibandingkan dengan ketenaran atau kekayaan. 

Dalam bukunya, Laurie Beth Jones menuliskan kalau orang-orang yang punya visi dengan tujuan yang jelas selalu memimpin orang-orang yang tidak mempunyainya. Sebab, dalam hidup kita Cuma punya dua pilihan: hidup menjalankan misi kita sendiri, atau menjalani misi orang lain.

Tuhan sering menyatakan diriNya lewat apa yang kita kerjakan. Sebab lewat apa yang kita kerjakan tersebut, nama Tuhan bisa dimuliakan.

"Sebab banyak yang dipanggil, tetapi sedikit yang dipilih" (Matius 22:14). Ini berarti, banyak yang sudah tahu panggilan mereka, tetapi sedikit orang yang terus melangkah untuk menggenapinya. Banyak orang yang dipanggil untuk melakukan perkara-perkara besar, tetapi mereka tidak memenuhi panggilan tersebut karena tidak rela melakukan perkara-perkara kecil.

Jika kita tidak bisa setia dalam perkara-perkara kecil, maka kita nggak akan pernah bisa memenuhi tujuan hidup yang sudah ditetapkan dalam hidup kita. Martin Luther King, Jr. Pernah berkata: "Apabila Anda seorang penyapu jalan, bertekadlah untuk menjadi penyapu jalan terbaik yang pernah hidup.

Sapulah jalan seperti Michelangelo melukis. Jika kita bisa jadi tukang sapu jalan terbaik yang pernah hidup, dunia pun akan menghargai kita demikian.”

Langkah pertama yang harus kita lakukan untuk memenuhi tujuan adalah paham betul kalau nggak ada pekerjaan yang tidak penting. Mereka yang sudah sukses adalah mereka yang selalu melakukan yang terbaik dalam setiap pekerjaannya. Mereka setia dalam perkara kecil, dan punya kebesaran hati di dalam diri mereka, bukan hanya di dalam tugas-tugas mereka.

Saat kita mau melakukan segala hal dengan segenap hati, layaknya kita bekerja untuk Tuhan, dan kalau kita mau melakukan apa pun dengan semangat dan tulus, kita pasti bisa melakukan banyak perkara besar. Sebab kita merupakan ciptaan Tuhan yang segambar denganNya, sehingga kita bisa melakukan segala sesuatu dengan sangat baik.

Salah satu penulis tersohor, Leo Toltoy mengungkapkan, "Setiap keluarga yang bahagia memiliki pola yang sama. Setiap keluarga yang tidak bahagia memiliki pola ketidakbahagiaan dengan caranya sendiri."

Jadi sebenarnya, rahasia sukses, buat segala bidang itu sebenarnya sama dan sangat mudah untuk dimengerti. Sementara kegagalan justru merupakan sesuatu yang jauh lebih rumit.

Kesuksesan bukanlah sesuatu yang mengawang-awang. Justru kuncinya sangatlah sederhana. Kalau kita buat ribet, maka justru kita yang akan jatuh dalam perangkap yang nggak membuat kita melangkah lebih jauh.

Seperti yang ditulis Paulus kepada jemaat di Korintus dalam 2 Korintus 11:3, “Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya.

Cara paling mudah untuk menjadi sukses adalah dengan melakukan segala sesuatu yang diberikan kepada kita dengan segenap hati, seperti kita melakukannya buat Tuhan. Apa pun yang kita lakukan, kerjakanlah sebaik mungkin sampai kita nggak menyesal nantinya.

Dunia mungkin nggak akan memperhatikannya, tetapi Tuhan melihatnya. Dia akan mempercayakan lebih banyak talenta buat kita kalau kita menghargai dan mempergunakan talenta yang telah diberikanNya kepada kita sebaik mungkin.

 

Sumber : jawaban
Halaman :
1

Ikuti Kami