Istri Pendeta Abedin : Pemerintah Iran Tidak Niat Bebaskan Suaminya

Internasional / 22 January 2013

Kalangan Sendiri

Istri Pendeta Abedin : Pemerintah Iran Tidak Niat Bebaskan Suaminya

Lois Official Writer
2913

Beberapa waktu yang lalu, Saeed Abedin diberitakan akan disidang pada 21 Januari yang lalu dan bisa jadi dijatuhi hukuman mati oleh hakim yang terkenal memberikan hukuman mati untuk para pendemo sekalipun. Kantor berita setengah resmi Iran mengatakan, pendeta Amerika keturunan Iran yang dipenjara akan dibebaskan setelah membayar uang jaminan 116 ribu dolar.

Penasihat hukum Abedin, yang dirilis kantor berita ISNA mengatakan kliennya dihadapkan ke muka pengadilan atas tuduhan berusaha menggerogoti keamanan negara dengan mendirikan jaringan gereja Kristen di rumah-rumah penduduk. Abedin membantah tuduhan tersebut. Menurut yang dirilis ISNA, pengadilan akan mengeluarkan keputusannya dalam waktu dekat dan Abedin akan dibebaskan setelah itu, kalau ia membayar uang jaminan.

Namun, istri Abedin yang tinggal di Amerika, Naghmeh mengatakan pemerintah Iran tidak berniat untuk membebaskan suaminya. Pemerintah Iran telah berulang kali menjanjikan akan membebaskan Abedin dengan uang jaminan, tapi nyatanya sampai sekarang hal itu belum terjadi.

Seperti yang kita ketahui, Iran merupakan negara Islam yang notabene memang kuat ajarannya. Penginjilan bukanlah agar semua orang berpindah agama ke Kristen, namun untuk menyatakan betapa besarnya kasih Yesus dan bagaimana Dia mampu menyelamatkan umat manusia. Siapapun dia, Yesus mengasihi semua.

 

Baca juga :

Mari Bergabung dan Ciptakan Lagu Positif di Jawaban.com

Celana yang Cocok untuk Bentuk Tubuh yang Berbeda

Cara Buat Ayam Bakar Kalasan Super Enak

Forum : Met Tahun Baru n Met Gabung Buat JCers Januari 2013

Sumber : voaindonesia.com by lois horiyanti/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami