Atasi Masuk Angin Dengan Ramuan Tradisional

Solusi Sehat / 17 May 2012

Kalangan Sendiri

Atasi Masuk Angin Dengan Ramuan Tradisional

Lestari99 Official Writer
11434

Masuk angin sebenarnya bukanlah angin yang masuk ke dalam tubuh, Namun tiupan angin menyebabkan suhu tubuh menurun lalu muncul gejala seperti pusing, meriang, pegal-pegal, perut kembung, batuk pilek dan demam. Dalam dunia kedokteran, istilah masuk angin adalah bagian dari gejala flu, khususnya sering terjadi pada pergantian musim (pancaroba).

Tradisi minum ramuan tradisonal atau tanaman obat sudah ditinggalkan banyak orang. Hal ini dikarenakan kebanyakan orang tak lagi mengetahui kegunaan dari tanaman tersebut untuk pengobatan. Bahkan sebagian orang menganggap ramuan tradisional itu kuno, repot, pahit, bau dan tidak manjur. Padahal ramuan tradisional cukup efektif untuk mengobati penyakit, terutama penyakit ringan. Namun bila dalam waktu 3 hari gejala tidak membaik, tetap harus dibawa ke dokter.

Untuk mengatasi masuk angin, ada beberapa resep tradisional yang layak Anda coba. Karena selain mudah membuatnya, khasiatnya pun terbukti ampuh. Ramuan tradisional tersebut adalah:

Ramuan Tradisional 1: Cuci bersih 5 lembar daun jinten kemudian haluskan. Seduh daun jinten yang sudah dihaluskan tersebut dengan ½ gelas air panas. Saring ramuan tersebut dan minum 1 kali sehari.

Ramuan Tradisional 2: Rebus daun kayu putih kering (6-10 gram) dalam 2 gelas air hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring airnya dan minum 1 kali sehari. Ramuan ini selain untuk masuk angin, juga dapat digunakan untuk mengobati perut kembung.

Ramuan Tradisional 3: Ambil 2 genggam beras dan masukkan dalam periuk. Beri air sebatas kira-kira satu ruas jari kemudian masak dengan api kecil. Tunggu sampai air mendidih dan bila beras telah menjadi nasi, ambil airnya. Masukkan dalam gelas dan beri garam sedikit. Minumlah air tajin 2-3 kali sehari sampai Anda merasa perut Anda telah baikan. Biasanya bila air tajin diminum saat masih hangat, gas dalam perut langsung keluar. Manfaat minum air tajin juga baik untuk kesehatan karena mengandung vitamin B dan zat tersebut langsung diserap tubuh.

Saat Anda makan, dianjurkan untuk mengunyah makanan sampai hancur dan halus supaya tidak membebani usus dan hindari makanan yang menimbulkan gas seperti susu, kol dan buah mangga.

Semoga tips ramuan tradisional ini dapat membantu Anda untuk mengatasi gejala masuk angin.

 

Baca Juga:

Sumber : Berbagai Sumber
Halaman :
1

Ikuti Kami