Ini Tips Agar Kentang Goreng Tak Mudah Lembek
Sumber: www.lutosa.com

Entertainment / 17 September 2015

Kalangan Sendiri

Ini Tips Agar Kentang Goreng Tak Mudah Lembek

Lori Official Writer
35169

Anda mungkin berpikir mengapa kentang goreng yang Anda beli di restoran atau rumah makan siap saji tidak mudah lembek? Berbeda bila Anda menggorengnya sendiri di rumah. Ya, untuk menjawab setiap pertanyaan tersebut, adalah penting mempelajari tentang langkah-langkah yang tepat untuk menghasilkan kentang goreng yang renyah, gurih dan tidak mudah lembek ini.

#1 Pilih kentang yang berkualitas baik

Ciri kentang yang baik dan tidak adalah dengan memperhatikan permukaan kulit kentang. Pilihlah kentang dengan permukaan kulit yang mulus, tidak kehijauan dan tanpa bekas memar atau busuk.

#2 Iris kentang

Saat hendak menggoreng kentang, persiapkan bahan. Lakukan langkah pertama, yaitu mengupas kulit kentang. Lalu mencuci kentang sampai bersih dengan air yang mengalir. Potong kentang sesuai dengan selera, boleh memanjang atau bulat.

#3 Rendam irisan kentang

Barang kali ini adalah langkah yang kerap Anda abaikan saat menggoreng kentang. Usahakan untuk merendam irisan kentang tadi di dalam air dingin selama 30 menit. Tambahkan pula sedikit garam ke dalam rendaman air agar kentang memiliki cita rasa yang gurih dan tidak tawar.

#4 Keringkan irisan kentang

Setelah 30 menit, tiriskan air rendaman hingga kering. Setelah itu taburi tepung maizena di atas irisan kentang, taburi secukupnya. Tepung maizena berfungsi untuk menyerap kelembaban kentang sehingga tekstur kentang nantinya akan lebih renyah saat digoreng.

#5 Goreng kentang dengan teknik deep fried

Untuk menghasilkan kentang yang renyah dan tidak mudah lembek, teknik penggorengan juga sangat berpengaruh. Usahakanlah menggoreng kentang dengan teknik deep fried  atau menggunakan minyak yang banyak. Selain itu, goreng kentang setelah minyak benar-benar panas untuk membantu kentang matang secara merata dan cepat.

Setelah kentang berubah warna menjadi kuning keemasan, angkat dan tiriskan minyak sampai kentang benar-benar kering. Atau gunakan tissue towel untuk menyerap sisa minyak secara maksimal. Nah, kentang goreng renyah siap untuk di santap menemani saat santai Anda.

Setelah mengetahui tips ini, Anda tak perlu menguras kocek lebih besar untuk mendapatkan kentang goreng renyah bukan? Selamat mencobanya di dapur Anda!

Sumber : Okezone.com/jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami