Yakin Mau Menyerah dan Mengakhiri Hidup? Coba Deh Baca Pesan Ini
Sumber: jawaban.com

Youth / 15 February 2023

Kalangan Sendiri

Yakin Mau Menyerah dan Mengakhiri Hidup? Coba Deh Baca Pesan Ini

Claudia Jessica Official Writer
4017

Banyak sekali orang yang mengalami kesulitan dalam hidup dan tak jarang orang yang berpikir untuk mengakhiri hidupnya. Hal ini juga terjadi pada teman-teman dari Superyouth, banyak sekali pesan yang masuk dari anak-anak remaja yang mengatakan ingin mengakhiri hidupnya. Mungkin Anda adalah salah satu orang yang berpikiran hal yang sama dengan mereka?

Jika demikian, cobalah baca pesan dari Cindy Gulla berikut ini.

Dalam sebuah podcast superyouth bersama dengan Cindy Gulla ia membagikan pengalamannya saat terjatuh dan berhasil bangkit kembali.

 

BACA JUGA: Mujizat Masih Ada Bagiku – Yefta

 

Cindy bercerita bahwa ia merasa dirinya memiliki banyak kekurangan, tidak bisa melakukan banyak hal, sering membandingkan diri dengan orang lain dan merasa tidak berharga, sehingga Cindy seringkali over thinking yang akhirnya merusak kepercayaan dan jati dirinya.

Ia juga menambahkan kalau sering kali kita kurang bersyukur dari apa yang telah kita miliki. Terkadang kita juga terlalu sering melihat kepada orang lain yang kita anggap lebih diberkati sehingga kita merasa lebih menderita dan memiliki banyak kekurangan yang berakhir pada insecure.

Jadi dalam kesempatan ini, Cindy memberikan tiga tips untuk menghilangkan pikiran negatif:

1. Menyibukkan Diri

Menurut Cindy, pikiran negatif bermula ketika kita sedang tidak melakukan apa-apa sehingga muncullah pikiran yang tidak baik.

“Biasanya, akar mulai pikiran negatif itu karena kamu do nothing (tidak melakukan apa-apa), nggak ada kerjaan, kamu jadi mikir aneh-aneh. Jadi, perbanyak kesibukan (untuk mencegah pikiran negatif),” ungkap Cindy.

2. Bersyukur dengan melihat apa yang ada di bawah kita

Terkadang kita terlalu fokus melihat kepada orang yang memiliki keadaan yang lebih baik dari kita sehingga lupa untuk bersyukur atas apa yang kita miliki saat ini.

“Lihat ke orang yang di bawah kamu. Kamu akan jadi lebih bersyukur dan enggak berpikiran aneh-aneh,” tutur Cindy.

“Mereka aja yang di bawah kamu, (bisa) happy bahagia. Masih mau untuk hidup, masih mikir gimana ya masa depannya, masih mau berusaha. Masa kamu keadaannya yang mungkin lebih baik dari dia, masa mau selesai (menyelesaikan hidup) gitu. Jadi pikirin baik-baik,” lanjutnya.

 

BACA JUGA: Hidup Wanita Ini Diubahkan Justru Saat Baca Alkitab

 

3. Lebih mendekatkan diri dengan Tuhan

Terakhir, Cindy juga mengingatkan agar kita kembali mendekatkan diri kepada Tuhan.

“Dekatkan diri juga adalah tuhan berdoa gitu jadi supaya enggak ada yang aneh-aneh,” pungkasnya.

Itulah ketiga tips yang dilakukan oleh Cindy Gulla untuk kembali bangkit dan mengembalikan gambar dirinya yang pernah hancur.

Jangan pernah menyimpan masalah Anda sendirian karena Layanan Doa dan Konseling CBN selalu siap untuk mendengarkan setiap permasalahan Anda dan mendukung Anda. Tak perlu ragu-ragu untuk menghubungi Layanan Doa dan Konseling Sahabat24, hubungi kami melalui WhatsApp di nomor 0822-1500-2424 atau klik link bit.ly/InginDidoakan.

 

Tonton video tips ala Cindy Gulla untuk menghilangkan pikiran negatif:

Sumber : superyouth
Halaman :
1

Ikuti Kami