12 Ayat Alkitab Ini Membuktikan Cinta Tuhan Tanpa Syarat (Kasih Agape)
Sumber: https://ourdailybread.org/

Kata Alkitab / 14 February 2023

Kalangan Sendiri

12 Ayat Alkitab Ini Membuktikan Cinta Tuhan Tanpa Syarat (Kasih Agape)

Claudia Jessica Official Writer
18182

Firman Tuhan dengan jelas menyatakan bahwa Tuhan mengasihi kita tanpa syarat. Apa artinya bagi perjalanan kita sebagai orang Kristen?

Tuhan adalah yang paling utama dalam menunjukkan cinta tanpa syarat, dan Dia memberikan contoh bagi kita tentang mencintai tanpa syarat. Ketika kita mencintai tanpa syarat, dan ketika kita menerima cinta tanpa syarat, kita menemukan bahwa ada kekuatan dalam perasaan dan tindakan itu. Kita menemukan harapan, keberanian, dan hal-hal lain yang tidak pernah kita harapkan datang.

Meski terkadang mencintai tanpa syarat sulit dilakukan, misalnya saat kita harus mencintai orang lain di masa-masa sulit, atau ketika kita mencintai seseorang yang bersikap kasar atau tidak memiliki pengertian. Artinya, kita harus mengasihi musuh kita. Inilah yang dinamakan cinta tanpa syarat membutuhkan ketulusan ekstra. Namun di samping itu semua, Tuhan dengan tangan terbuka mengasihi tanpa syarat.

Berikut ini adalah beberapa ayat yang menjelaskan tentang kasih Tuhan yang tanpa syarat:

Roma 5:8   

Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, ketika kita masih berdosa.

 

1 Yohanes 4:8  

Barangsiapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih.

 

1 Yohanes 4:16

Kita telah mengenal dan telah percaya akan kasih Allah kepada kita. Allah adalah kasih, dan barangsiapa tetap berada di dalam kasih, ia tetap berada di dalam Allah dan Allah di dalam dia.

 

Yohanes 3:16

Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan Anak-Nya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepada-Nya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal.

 

BACA JUGA: Kasih Hosea Kepada Gomer Seperti Kasih Tuhan Terhadap Kita. Bagaimana Bisa?

 

Efesus 2:8

Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah.

 

Yeremia 31:3

Dari jauh TUHAN menampakkan diri kepadanya: Aku mengasihi engkau dengan kasih yang kekal, sebab itu Aku melanjutkan kasih setia-Ku kepadamu.

 

Titus 3:4-5

Tetapi ketika nyata kemurahan Allah, Juruselamat kita, dan kasih-Nya kepada manusia, pada waktu itu Dia telah menyelamatkan kita, bukan karena perbuatan baik yang telah kita lakukan, tetapi karena rahmat-Nya oleh permandian kelahiran kembali dan oleh pembaharuan yang dikerjakan oleh Roh Kudus.

 

BACA HALAMAN SELANJUTNYA -->

Sumber : learnreligions
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami