Uniknya Natal di Ukraina, Dirayakan 2 Kali Dalam Setahun
Sumber: Kiev Ukraina

News / 21 December 2022

Kalangan Sendiri

Uniknya Natal di Ukraina, Dirayakan 2 Kali Dalam Setahun

Lori Official Writer
1352

Dalam tradisi gereja Ortodoks Ukraina, perayaan Natal umumnya dirayakan setiap tanggal 7 Januari. Tentunya ini sangat berbeda dengan tradisi Natal gereja pada umumnya yang jatuh setiap 25 Desember.

Perbedaan tradisi Natal di Ukraina memang dilatari oleh ritual keagamaan Gereja Ortodoks, dimana Natal disambut dengan puasa selama 40 hari setelah perayaan hari Santo Filipus setiap 28 November. Selama masa puasa ini, mereka akan menjauhkan diri dari alkohol dan daging hingga akhir puasa yang jatuh di Malam Natal setiap 6 Januari.

 

Baca Juga: Ragam Perayaan Natal di Luar Negeri, Dari yang Mengharukan Sampai yang Meriah

 

Namun beberapa tahun belakangan ini, Ukraina sudah memberi kebebasan bagi gereja Ortodoks memilih perayaan Natal di 25 Desember atau 7 Januari.

“Bagi sebagian besar uskup gereja, kalender bukanlah masalah iman yang dogmatis. Terutama setelah agresi besar-besaran Rusia, ada keinginan untuk menjadi bagian dari keluarga gereja Barat,” ucap Uskup Agung Fedir.

Seperti diketahui, Ukraina telah menetapkan 25 Desember sebagai hari libur Natal resmi tambahan sejak tahun 2017. Kebijakan ini lalu disusul oleh Belarusia, Eritrea, Lebanon dan Moldova sebagai negara yang resmi merayakan Natal sebanyak dua kali dalam setahun.

 

Baca Juga: Pemeran Film Black Panther Ini Sembuh Dari Depresi Berat Sejak Ikut Yesus

 

Meski begitu, kebijakan ini tetap mengundang penolakan dari beberapa sinode gereja. Seperti diungkap dalam survei baru-baru ini, sebanyak 71% jemaat Ortodoks masih memilih merayakan Natal pada 7 Januari. Hanya sebanyak 4% dari jemaat gereja Ortodoks yang memilih merayakan Natal pada 25 Desember.

Namun kebijakan ini bisa menjadi kemungkinan bahwa Ukraina ingin lepas dari bayang-bayang negara Rusia dan memilih kiblat ke negara Barat.

Natal tahun ini, wilayah sengketa Kiev, Ukraina memang tidak seperti tahun-tahun sebelumnya. Wali Kota Kiev Vitali Klitschko mengungkapkan bahwa tahun ini tidak ada konser Natal. Namun seluruh kota akan dihiasi dengan pohon Natal.

Sumber : Christianitytoday.com
Halaman :
1

Ikuti Kami