Dibully Karena Belum Bisa Membaca, Gabriel Welly Bergabung dengan Sanggar Belajar Anak
Sumber: jawaban.com

Family / 1 December 2022

Kalangan Sendiri

Dibully Karena Belum Bisa Membaca, Gabriel Welly Bergabung dengan Sanggar Belajar Anak

Claudia Jessica Official Writer
1594

Gabriel Welly Sadda atau yang biasa disapa Welly merupakan seorang anak yang duduk di kelas 2 SD tetapi belum bisa membaca sama sekali. Karena kekurangannya ini, teman-teman Welly di kelasnya sering sekali mengejek dan merundungnya.

Hal ini membuat Welly menjadi pribadi yang rendah diri, selalu murung, pendiam, dan penakut. Semangat belajarnya pun menghilang dan Welly cenderung menarik dari teman-temannya lantaran menghindari ejekan dan hal-hal tidak menyenangkan lainnya.

Melihat kekurangan Welly, sang mama membawanya untuk bergabung dengan Sanggar Belajar Anak CBN bersama GBI Kerajaan Allah Darit, Kab. Landak, Kalimantan Barat. Mamanya berharap agar Welly bias mendapat bimbingan untuk belajar membaca dan memiliki teman yang mengasihinya.

Awalnya murid-murid yang sudah bergabung lebih dulu di Sanggar Belajar Anak juga meledek Welly karena belum bias membaca. Namun tutor di Sanggar Belajar mengajarkan anak-anak untuk tidak meledek Welly maupun orang lain, melainkan saling menghormati, mengasihi dan belajar bersama-sama.

 

BACA JUGA: Dibenci Semua Orang Karena Kepribadiannya yang Buruk, Kini Julita Disukai Banyak Orang

 

Suatu ketika Welly menyaksikan kisah Gideon yang tidak percaya diri dengan kemampuannya, tetapi dapat melakukan hal luar biasa untuk memimpin bangsa Israel karena penyertaan Tuhan. Kisah ini membangkitkan semangat dan rasa percaya diri Welly agar bias menjadi anak yang pandai. Sejak saat itu, Welly menjadi giat belajar dan mulai lancar membaca.

Setelah satu tahun Welly menjadi anak didik di Sanggar Belajar, banyak dalam diri Welly yang berubah. Mulai dari kemampuannya membaca, kepercayaan dirinya, keberanian dirinya untuk tampil di depan kelas dan teman-temannya, sikapnya yang murung sudah tidak pernah lagi terlihat karena keceriaannya. Di Sanggar Belajar, Welly juga akhirnya mendapatkan teman yang mengasihinya dan tidak lagi merundungnya.

Setiap kali guru meminta untuk membaca, Welly menjadi murid yang paling semangat untuk mengangkat tangan dan membaca apa yang diminta oleh gurunya. Yang hebatnya lagi, Welly tidak hanya mahir membaca, melainkan juga unggul dalam pelajaran lain seperti matematika.

 

BACA JUGA: Berkat Dukungan Sanggar Belajar CBN, Anak-anak Banyak Berubah - Ferlina

 

Puji Tuhan sekarang Welly menjadi anak yang ceria dan memiliki banyak teman di sekelilingnya. Orang tua Welly pun sangat bahagia dengan perubahan yang terjadi pada anaknya.

Terimakasih mitra CBN yang telah mendukung program Sanggar Belajar Anak sehingga kami bisa membantu guru-guru dalam mengajar anak-anak didik di Sanggar Belajarnya. Ayo terus dukung pelayanan CBN agar lebih banyak lagi anak-anak yang bias kita bantu.

Dukung Pelayanan CBN

Sumber : jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami