Cemarkan Nama Baik di Sosial Media, Ini Risikonya Bagi Karir…
Sumber: 0800Flor

Finance / 27 September 2022

Kalangan Sendiri

Cemarkan Nama Baik di Sosial Media, Ini Risikonya Bagi Karir…

Lori Official Writer
3469

2. Merusak peluang pekerjaan di masa depan

Kasus pencemaran nama baik bisa menjadi catatan yang akan diingat oleh banyak perusahaan tentang Anda. Apalagi jika kasus yang melibatkan Anda terbilang cukup heboh, akan sangat mudah bagi perusahaan untuk melacak latar belakangan karir Anda. Sehingga peluang untuk mendapatkan pekerjaan pun terbilang sulit. 

Jadi, bisa disimpulkan bahwa melakukan pencemaran nama baik akan menjadi ancaman yang sangat besar dalam karir Anda.

 

Pentingnya Menjaga Perkataan

Perkataan yang baik berguna untuk membangun orang lain. Sementara perkataan yang tidak baik hanya akan merusak reputasi kita.

Kita akan dihormati ketika kita menggunakan lidah kita untuk menyampaikan hal-hal yang benar dan membangun. Hal ini berlaku di dalam seluruh aspek kehidupan kita, termasuk saat mengunggah postingan di sosial media.

 

Baca Juga: 7 Motivasi Buat Kaum Milenial yang Kecil Hati Saat Lihat Teman Jauh Lebih Sukses

 

Di masa ini, sosial media sudah menjadi standar penilaian terhadap seseorang. Dari setiap unggahan dan perkataan yang disampaikan, kita bisa menilai kepribadian seseorang. Karena itu, penting sekali untuk belajar mengendalikan diri dari segala tindakan yang digerakkan oleh emosi negatif. 

Pastinya kita akan diperhadapkan oleh banyak kondisi yang membuat kita emosional dan marah. Saat hal ini terjadi, cobalah untuk mengingatkan diri Anda bahwa tindakan yang digerakkan oleh kemarahan dan emosi negatif hanya akan merugikan diri sendiri. Sebaliknya, pilihlah untuk menahan diri dan diam tenang.

“Di dalam banyak bicara pasti ada pelanggaran, tetapi siapa yang menahan bibirnya, berakal budi.” (Amsal 10: 19)

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami