Saat Hari Anda Penuh Masalah, Bersandarlah Pada 10 Ayat Alkitab Ini
Sumber: canva.com

Kata Alkitab / 20 September 2022

Kalangan Sendiri

Saat Hari Anda Penuh Masalah, Bersandarlah Pada 10 Ayat Alkitab Ini

Lori Official Writer
3438

6. Yeremia 29: 11

Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.

Tuhan tidak menjanjikan rencana-Nya akan selalu mudah. Bahkan beberapa orang menghadapi kesulitan untuk menghadapinya. Tetapi rencana Tuhan akan selalu menjadi yang terbaik. Bahkan Dia bisa memakai sesuatu yang buruk untuk mendatangkan kebaikan.

 

7. Roma 8: 28

Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.

Mungkin Anda sedang bertanya, “Tuhan kenapa masalah ini terjadi dalam hidupku hari ini?” Tetapi Tuhan mau bicara kepada Anda hari ini bahwa segala kondisi diizinkan terjadi untuk mendatangkan kebaikan. Jadi belajarlah untuk memandang persoalan dari perspektif yang berbeda, seperti, “Oke. Masalah ini mungkin terjadi. Lalu apa yang Tuhan mau aku harus lakukan?”

 

Baca Juga: Klaim Janji Tuhan Atas Kesehatanmu Setiap Hari Dengan 10 Ayat Alkitab Ini

 

8. Mazmur 23: 8

Kebajikan dan kemurahan belaka akan mengikuti aku, seumur hidupku; dan aku akan diam dalam rumah TUHAN sepanjang masa.

Ini adalah ungkapan hati Daud ketika sedang berada dalam lembah kekelaman. Namun dia memilih untuk memandang ke depan dengan iman yang dipenuhi harapan. Daud tidak meragukan Tuhan jika dia akan memperoleh kebaikan dan belas kasihan dalam hidupnya.

 

9. Yohanes 10: 28-29

...dan Aku memberikan hidup yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa sampai selama-lamanya dan seorangpun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku. Bapa-Ku, yang memberikan mereka kepada-Ku, lebih besar dari pada siapapun, dan seorangpun tidak dapat merebut mereka dari tangan Bapa.

Andalkan Tuhan untuk mendatangkan kekuatan dalam menghadapinya. Ancaman atau tekanan apapun yang Anda hadapi saat ini tidak lebih berkuasa dari kebesaran Tuhan.

 

10. Yohanes 6: 37

Semua yang diberikan Bapa kepada-Ku akan datang kepada-Ku, dan barangsiapa datang kepada-Ku, ia tidak akan Kubuang.

Dari ayat ini jelas disampaikan bahwa Tuhan tidak akan pernah menolak orang-orang yang datang kepada-Nya. Tuhan bukan pribadi yang jahat. Sebaliknya, Dia adalah pribadi yang murah hati dan setia. Apapun yang Anda hadapi saat ini, bawalah kepada Tuhan.

Semoga hari ini, Anda kembali dikuatkan bahwa kebenarannya Anda tidak sedang menghadapi kesulitan itu sendirian. Ada Tuhan yang selalu menolong Anda setiap saat, jadi andalkan Dia dan sampaikan keluhan-keluhan Anda dihadapan-Nya.

Sumber : Whatchristianwanttoknow.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami