Tak Dengarkan Teguran Nabi, Raja Ini Menuai Akibatnya
Sumber: Jawaban.com

Fakta Alkitab / 4 July 2022

Kalangan Sendiri

Tak Dengarkan Teguran Nabi, Raja Ini Menuai Akibatnya

Lori Official Writer
3148

Raja-raja yang Tidak Mau Mendengar Nasihat di Perjanjian Baru

Pada jaman Perjanjian Baru ada Raja yang tidak bisa mendengar nasihat seorang Nabi. Satu kali, Herodes memerintahkan prajurit menangkap dan memenjarakan Yohanes karena Herodes tidak bisa menerima nasihat saudara sepupu Yesus itu. Yohanes pernah menegor Herodes, karena Raja Galilea (bagian dari wilayah jajahan Romawi) ini mengambil istri Filipus saudaranya yang bernama Herodias.

Padahal hubungan Herodes dan Yohanes terbilang erat. Herodes adalah pengagum ajaran-ajaran Yohanes dan ia sangat segan hingga memberi perlindungan khusus pada Yohanes (Markus 6:20)

Yohanes mengatakan bahwa tindakan Herodes mengambil Herodias sebagai istri sebagai perbuatan tidak halal. (Matius 14:4). Sebab Herodias masih berstatus sebagai istri sah suadara Herodes yang masih hidup. Filipus adalah saudara tiri Herodes beda ibu Lukas 3:1-2.

Namun ada juga Raja dalam Alkitab yang bisa mendengar nasihat seorang nabi atas perilaku buruknya.

 

Baca Juga: Ditemukan Kain Kafan Tuhan Yesus, Asli atau Palsu?

 

Nabi Natan mendatangi dan memperingatkan Raja Daud sehubungan tindakannya memperistri Batseyba. Daud merebut Batsyeba dari Uria, prajurit setianya dengan cara yang kotor. Sang Raja dengan sengaja dan sistematis memasukkan Uria di garis depan pertempuran yang ganas hingga Uria terbunuh. Kemudian Daud dengan leluasa mengambil janda Uria, yaitu Batsyeba menjadi permaisurinya. 

Daud bisa menerima peringatan dan kritikan pedas Nabi Natan. Bahkan Daud juga menyesal di hadapan Tuhan atas dosanya itu. Sikap Daud itu membuat Tuhan berkenan padanya dan Batsyeba melahirkan Salomo yang kelak menjadi Raja paling bijaksana dalam sejarah raja-raja dunia. Nabi Natan sendiri memberi nama lain pada Salomo dengan sebutan Yedija atau oleh Karena Tuhan. 

Faktanya tidak hanya sebagian orang mempunyai kedudukan tinggi yang sulit menerima teguran. Meskipun sebenarnya dalam teguran itu mengandung nasihat yang baik. Tetapi orang-orang kebanyakan pun sekadang tak mudah menerima teguran. Padahal jika seseorang sulit menerima teguran, maka kesulitan yang akan memberinya pelajaran. 

Apakah Anda pernah ditegur oleh seseorang, bagaimana respon Anda saat itu? Tuliskan di kolom komentar ya.

Buat Anda yang butuh dukungan doa dan sahabat dalam menghadapi masalah kehidupan Anda, hubungi SAHABAT 24 kami melalui kontak Whatsapp 0822 1500 2424 atau klik link doa ini: https://bit.ly/InginDidoakan

 

Sumber : Jawaban Channel
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami