Ingatkan Soal Pengorbanan Yesus, Donny Verdian Rilis Lagu ‘Di Bawah Kayu Salib-Mu’
Sumber: Jawaban.com

News / 12 April 2022

Kalangan Sendiri

Ingatkan Soal Pengorbanan Yesus, Donny Verdian Rilis Lagu ‘Di Bawah Kayu Salib-Mu’

Lori Official Writer
1884

Nama Donny Verdian, mungkin masih terdengar baru bagi penggemar musik di Indonesia. Tetapi di dunia maya, nama Donny sudah menyebar kemana-mana dan muncul dengan nama khasnya si sang superblogger.

Ya, sejak tahun 2002, pria yang berpofesi sebagai Ahli IT di Australia ini sudah menulis di blog pribadinya. Namun rupanya bakat seni yang ada di dalam diri Donny terus berkembang hingga dirinya memberanikan diri untuk membuat lagu. 

Nah bertepatan dengan perayaan Paskah 2022 ini, Donny menciptakan satu lagu rohani berjudul “Di Bawah Kayu Salib-Mu” pada Minggu, 10 April 2022. 

Lagu Di Bawah Kayu Salib-Mu berisi kontemplasi untuk mengajak para pendengar merenung di bawah kaki salib Yesus, sebagai wujud dari kepasrahan dan rasa syukur atas pengorbanan Yesus di kayu salib.

“Karena kontemplatif, tempo lagu ini aku bikin sangat lambat dengan musik minimalis yang hanya menampilkan gitar, biola dan synth sekadar untuk memberi lapisan supaya tidak terlalu kosong,” ucap Donny Verdian.

Pria Katolik asal Klaten, Jawa Tengah ini bersyukur bisa merampungkan lagu tersebut dengan bantuan seniman biola asal Yogyakarta, Alvon Ditya Arudiskara.

Satu-satunya alasan bagi Donny mengarang lagu ini dengan jujur disampaikannya karena terinspirasi dengan suasana perayaan Jumat Agung. 

“Aku selalu tersentuh saat Yesus wafat, umat berlutut dan dalam keheningan itu aku membayangkan kita memang benar-benar seperti Bunda Maria dan Yohanes yang berlutut di bawah katu salib Tuhan,” ungkap Donny.

Meskipun identik dengan lagu peringatan kematian Yesus, namun Donny menegaskan jika lagu ini juga relevan dinyanyikan sketika sedang hilang arah dan merasa putus asa. 

“Saat kita merasa hilang arah, putus asa, merasa jatuh dan ditinggalkan, lagu ini semoga menguatkan kita. Tuhan sudah mengalami yang paling berat dengan pengorbanan yang paling besar yang pernah diberikan, seharusnya memberi semangat dan daya hidup bagi kita,” ungkapnya.

Lagu ini sendiri bisa dinikmati oleh umat Kristiani di Indonesia melalui kanal Youtube Donny Verdian.

 

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
1

Ikuti Kami