7 Alasan Kenapa Makin Tua Kita Justru Makin Bersyukur
Sumber: experience life time

Relationship / 13 March 2022

Kalangan Sendiri

7 Alasan Kenapa Makin Tua Kita Justru Makin Bersyukur

Lori Official Writer
115299

Namun seiring bertambahnya usia, kita mulai merasa bahwa waktu itu penting. Kita mulai menata prioritas dan tujuan hidup. Bahkan setiap tindakan akan lebih dulu dipertimbangkan dengan matang. Misalnya, apakah pantas membeli satu setelan pakaian seharga Rp1 juta? Apakah menghabiskan waktu berjam-jam menonton drama Korea tanpa melakukan sesuatu yang lebih produktif itu baik? 

Orang dewasa biasanya akan memiliki lebih banyak pertimbangan, yang dalam artian hal itu baik untuk tetap fokus kepada tujuan hidup yang lebih baik.

 

5. Lebih sedikit melakukan kesalahan

Amsal 22: 15 berkata, “Kebodohan melekat pada hati orang muda, tetapi tongkat didikan akan mengusir itu dari padanya.”

Semakin kita dewasa, semakin kita punya tanggung jawab yang lebih besar. Sehingga kita tidak lagi mau menjalani kehidupan dengan melakukan kesalahan yang sama seperti di masa muda. 

 

Baca Juga: Jalan Berkat dan Umur Panjang

 

6. Semakin menyadari bahwa hidup itu singkat

Di zaman ini, umur seseorang paling hebat hanya bisa bertahan hingga 80 tahun. Bertambahnya usia dari tahun ke tahun pasti akan membuat kita bergumam dalam hati bahwa waktu hidup kita semakin berkurang. Karena itu kita mulai menghargai waktu, menghargai kehidupan dan orang-orang terdekat yang kita kasihi.

“Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana.” (Mazmur 90: 12)

 

7. Jadi tua itu kehormatan

Amsal 16: 31 berkata, “Rambut putih adalah mahkota yang indah, yang didapat pada jalan kebenaran.”

Rambut putih identik dengan tua. Namun Amsal berkata, justru di usia ini kehidupan tambah indah. Kenapa? Karena bukan saja membuat kita semakin berhikmat dan bijaksana tetapi ini adalah masa dimana kita bersiap untuk lebih dekat dengan sang pencipta.

Jika Anda masih diberikan waktu untuk menikmati hidup ini, entah di usia 20-an, 30-an atau bahkan 40-an bersyukurlah untuk hal itu. Sekalipun mungkin Anda masih hidup seorang diri, tetaplah percaya bahwa Tuhan merancangkan kehidupan yang indah hingga akhir. Libatkan Dia di sepanjang perjalanan hidup Anda.

Sumber : Jawaban.com
Halaman :
12Tampilkan Semua

Ikuti Kami